Poltek Pelayaran Barombong Lepas 182 Taruna dan Taruni, Captain M. Abduh : Kami Sudah Setara Dengan Kampus Lainnya

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Politeknik (Poltek) Pelayaran Barombong menggelar Pelepasan Taruna/Taruni dan Inaugurasi (upacara pengangkatan, red) Angkatan LXIX, dengan mengusung tema “Make History From Our History”, di Aula Kampus Poltek Pelayaran Barombong, Jalan Permandian Alam Nomor 01, Barombong, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Jumat (11/08/2023) sekira pukul 16.15 Wita.

Direktur Utama (Dirut) Poltek Pelayaran Barombong Captain Mochammad Abduh, M.M dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasihnya kepada orang tua dan wali Taruna dan Taruni Angkatan LXIX, para pejabat struktural dan fungsional, serta seluruh civitas akademika Poltek Pelayaran Barombong.

“Saya sangat bersyukur kepada Allah SWT, karena hari ini kita semua berkumpul bersama untuk menggelar acara tahunan yaitu pelepasan sekaligus inaugurasi Taruna dan Taruni khusus untuk angkatan 69 pada sore ini,” jelasnya.

Captain M. Abduh melanjutkan, hari ini pula para Taruna dan Taruni tepat 3 (tiga) bulan berada di asrama guna menjalani pendidikan dasar pembentukan karakter dan mental. Waktu 3 (tiga) bulan itu tidaklah lama namun akan menjadi bekal bagi Taruna Taruni ketika berlayar mengarungi samudera yang luas ini.

“Jadi Inaugurasi ini berfungsi sebagai silaturahmi antara Taruna dan Taruni, orang tua, serta seluruh civitas akademika Poltek Pelayaran Barombong,” imbuh Captain M. Abduh lagi.

Tambahnya, saya selaku Dirut dan manajemen Politeknik Pelayaran Barombong mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada orang tua/wali Taruna Taruni karena sudah meluangkan waktunya untuk hadir di kampus ini.

“Saya juga sangat berterima kasih kepada orang tua/wali Taruna Taruni karena sudah mempercayakan kepada Poltek Pelayaran Barombong untuk pendidikan anak-anaknya,” beber Captain M. Abduh.

Poltek Pelayaran Barombong bukanlah yang dulu lagi, karena secara akademis sudah setara dengan PIP Makassar baik itu dari segi akademis maupun ijazah pelautnya, untuk itu tidak ada lagi cerita yang mengatakan, kalau dari Poltek Pelayaran Barombong itu kapalnya kecil-kecil.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Pangdam XIV/Hsn Berikan Jam Pimpinan Kepada Jajarannya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Bersih, TNI Turun Bergotong Royong Bersama Warga Citta

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Sejumlah personil TNI Pos Koramil 1423 - 04 Kecamatam Citta turun bergotong royong bersama warga...

Personil TNI – Polri Amankan Ibadah Jumat Agung di Soppeng

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG - Puluhan personil Polres Soppeng bersama Kodim 1423 dikerahkan untuk pengamanan pelaksanaan ibadah Jumat Agung dan...

Melihat Sebuah Bentor Bersama Pengendaranya Terperosok ke Saluran Air, Anggota Polwan Polres Gowa Tunjukkan Aksi Heroik Berikan Bantuan

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Dalam rangka melaksanakan program Patroli Polwan Menyapa, salah satu program unggulan Kapolres Gowa AKBP Muhammad...

Cegah Perjudian, Tim Gabungan TNI-Polri Gowa Bongkar Lokasi yang Diduga Arena Sabung Ayam di Desa Nirannuang

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Tim gabungan TNI-Polri Kabupaten Gowa melaksanakan kegiatan pengecekan lokasi yang diduga sebagai arena sabung ayam...