UCM Buka Pembelajaran Jarak Jauh

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Rektor Universitas Cokroaminoto Makassar (UCM) Prof. Dr. H. M. Tahir Kasnawi, SU menegaskan, soliditas dan kebersamaan di lingkungan perguruan tinggi yang dipimpinnya menjadi salah satu unsur berkembangnya UCM pada masa depan.

Ketika membuka Rapat Kerja (Raker) UCM di salah satu vila di Danau Mawang Kabupaten Gowa, Rabu (23/8/2023) pagi, Prof. M. Tahir Kasnawi menjelaskan, bermodalkan kebersamaan tersebut kita dapat melaksanakan program kerja sama dengan pemerintah daerah, antara lain dengan membuka kelas pembelajaran jarak jauh (PJJ). Sasaran PJJ ini terutama ditujukan kepada kelompok mahasiswa dengan jumlah yang relatif terjangkau.

“Selain itu, kita juga harus meningkatkan kualitas tenaga pendidik berkualifikasi S-3 (doktor) yang menjadi tulang punggung suatu lembaga pendidikan tinggi,” ujar Tahir Kasnawi pada raker yang dihadiri Pembina Yayasan SARI Sulawesi Selatan Prof. Dr. H. Basri Hasanuddin, MA, Wakil Rektor I UCM Dr. H. Ibrahim Saman, SE, MM, Wakil Rektor II Dr. Roswiyanti, SE, MM, Wakil Rektor III Dr. Hj. A. Suryani Syamsuddin, SE, MM, Sekretaris UCM Dr. Ir. Hj. Ida Suryani, MP, dekan-dekan fakultas, ketua departemen dan program studi (prodi), dan Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat Dr. Ir. M. Yusuf, M.Si dan Ketua Inkubator Drs.Anwar Enre, MM.

Menurut Tahir Kasnawi, UCM juga harus melaksanakan sertifikasi bagi tenaga dosen, meningkatkan publikasi dan jurnal ilmiah. Ke depan UCM juga berencana melakukan rekstrukturisasi organisasi agar lebih ramping dan lincah namun efektif dan efisien dalam melaksanakan fungsi-fungsinya. Hal ini penting untuk menangkap peluang-peluang yang ada.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Ketika Adam Menuruti Rayuan Iblis

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Appi Lantik Neilma Palamba Jadi Pj Sekda Makassar

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, resmi melantik Nielma Palamba sebagai Penjabat Sekretaris Daerah Kota...

Evaluasi Laboratorium IPA SMA 2 Enrekang : Menyusun Strategi Baru dari Balik Meja Diskusi

PEDOMANRAKYAT, ENREKANG — Suasana di UPT SMA Negeri 2 Enrekang, Sulawesi Selatan, Senin, 28 April 2025, terasa berbeda. Di...

Bentrok Pecah saat Eksekusi Showroom di Makassar, 900 Polisi Dikerahkan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Eksekusi lahan showroom mobil di Jalan A.P. Pettarani, Makassar, Sulawesi Selatan, Senin, 28 April 2025,...

Pagi Ulang Tahun Mentan Amran : Usia 57 yang Penuh Keajaiban

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - “Usia 55 dan 57 bukan cocokologi, bukan kebetulan. Ini rancangan Allah, jelas terpampang dalam Surah...