“Jadi, hotel ini selain sebagai posko para relawan AMIN di wilayah Indonesia Timur, juga akan digunakan sebagai pusat pelatihan. Kami akan mengundang dan memberikan kesempatan kepada teman-teman dari Maluku, Maluku Utara, Papua, NTT, NTB, dan Kalimantan, untuk dilatih disini,” sebut MRR.
Menurutnya lagi, akan ada tim hukum Anies Rasyid Baswedan dari Jakarta untuk melatih teman-teman disini, supaya mereka punya pengetahuan dalam menghadapi pelanggaran pemilu, sekaligus mengantisipasinya, membuat laporan yang baik ketika terjadi masalah, termasuk penggalangan pemilih agar bisa memenangkan Anies-Cak Imin di Pilpres 2024 nanti.
Hotel ini memiliki 20 kamar dengan segala fasilitasnya. Kamar hotel ini pun muat 3 (tiga) orang dalam 1 (satu) kamar, kalau ditotal bisa 60 orang relawan yang bisa dilatih tiap harinya.
Dari pelatihan-pelatihan itu, kita sudah punya orang-orang yang bisa mengimplementasikan apa yang diinginkan oleh tim hukum Anies dilapangan, harap Ketua Umum Konfederasi Nasional Relawan Anies (KoReAn) Muhammad Ramli Rahim (MRR).(Hdr/And)