Gelar Pertemuan Gabungan, Ketua Persit KCK PD XIV/Hsn : Dalam Berorganisasi Diperlukan Sikap Satu Hati dan Satu Tujuan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIV/Hasanuddin Brigjen TNI M. Syech Ismed, SE, M.Han mewakili Pangdam, memimpin Acara Talk Show sebagai rangkaian kegiatan Pertemuan Gabungan Anggota Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) se-jajaran PD XIV/Hasanuddin, bertempat di Gedung Balai Prajurit Jenderal M. Yusuf, Kota Makassar, Jumat (20/10/2023).

Pertemuan ini mengangkat tema “Dampak dan Bahaya Lesbian, Gay, Biseksual dan Transgender (LGBT) dari Perspektif Agama dan Kesehatan” yang dibawakan oleh narasumber Ustad Muhammad Nur Maulana dan Dr. Alwi A. Mappiasse, Sp.DV-E, Ph.D, FINSDV, FAADV, dan diikuti secara virtual oleh Persit jajaran PD XIV/Hasanuddin, meliputi Persit KCK Koorcab 141/Tp, Koorcab 142/Tatag, serta Koorcab 143/HO.

Dalam sambutan Mayjen Totok selaku pembina Persit KCK PD XIV/Hasanuddin yang dibacakan oleh Kasdam, berharap peran sebagai organisasi Persit hendaknya senantiasa ditingkatkan agar waktu yang tersedia untuk berorganisasi menjadi lebih produktif karena kegiatan berorganisasi bukan sekedar mengisi waktu tanpa arah, namun harus dijadikan wahana untuk mematangkan kepribadian sebagai wanita Indonesia dan istri prajurit Angkatan Darat yang keberadaannya dapat memberikan manfaat positif di lingkungannya dalam membangun karakter dan moral bangsa.

Lebih lanjut Mayjen Totok juga mengingatkan kepada Ibu-ibu bahwa saat ini rangkaian tahapan Pemilu 2024 telah berlangsung. “Saya berpesan kepada seluruh anggota Persit agar lebih bijak dalam setiap kegiatan dan tidak terlibat dalam politik praktis, hindari hal-hal yang berpotensi memberikan citra negatif bagi Kodam XIV/Hasanuddin,” tandasnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Akan Jadi Lokasi Napak Tilas, Situs Perjanjian Topekkong Dibenahi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Kolaborasi Edukatif di Pusjar SKMP LAN Makassar Lahirkan Aplikasi SIHADIR

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pusat Pembelajaran dan Strategi Kebijakan Manajemen Pemerintahan (Pusjar SKMP) LAN Makassar kembali menjadi ruang belajar...

Disdik Sulsel Wajibkan “Generasi Terampil” di SMA

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan Iqbal Nadjamuddin, resmi menerbitkan Surat Edaran No. 100.3.4/14539/DISDIK kepada...

Denyut Kehidupan di Car Free Day: (14-Habis) “Menjaga Rasa & Warisan: Kue Pancong Pak Nasir

Nurenci Ananda Pasaribu Prodi Ilmu Pemerintahan FISIP/Magang ‘identitas’ Udara pagi di Boulevard baru saja menghangat ketika jarum jam menunjukkan pukul...

Meriahkan “Turnamen Terbuka Sepakbola Mini, Piala Kaltara Dihati U-50”, Tim Alumni SMANSA Makassar All Star Bertolak ke Tanjung Selor

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dalam rangka memeriahkan hajatan "Turnamen Terbuka Sepakbola Mini, Piala Kaltara Dihati U-50 (Usia 50 tahun...