Iptu AH : Statement yang Menyudutkan Kampus Unhas Dipastikan Bukan dari Saya

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Informasi terkait kasus perselingkuhan seorang dokter muda, KDL bersama seniornya yang tengah menempuh pendidikan kedokteran lanjutan (Residen) di Universitas Hasanudin (Unhas) Makassar kini berkembang jauh dari sejumlah fakta yang ada.

Belakangan Iptu AH, suami KDL membantah adanya sejumlah pemberitaan yang seolah-olah memuat pernyataannya dengan menuding kampus Unhas membiarkan sejumlah kasus perselingkuhan terjadi dengan bebas.

“Pemberitaan yang menyebutkan bahwa ada statement saya yang seolah-olah menyudutkan Kampus Unhas itu saya pastikan bukan berasal dari saya,” tegasnya, Sabtu 28 Oktober 2023.

“Statement yang ada dalam berita tersebut yakni yang menyebutkan bahwa hubungan gelap antara para dokter muda kerap terjadi di lingkup Kampus Unhas tidaklah benar,” sambungnya.

Pernyataan AH ini merespon sejumlah pemberitaan yang akhir-akhir ini menyebutkan bahwa sejumlah isu perselingkuhan yang melibatkan seorang mahasiswa senior dan junior dalam lingkungan Universitas Hasanudin merupakan hal yang lumrah terjadi. Khususnya di kalangan para mahasiswa baik yang tengah menempuh pendidikan dokter maupun yang tengah menempuh pendidikan kedokteran lanjutan (Coas).

AH menyebutkan, usai pemberitaan terkait hal tersebut menjadi viral, dirinya telah berusaha menghubungi sejumlah media online yang telah mempublikasikan hal tersebut untuk melakukan klarifikasi.

Namun meski dirinya sudah membantah isi pemberitaan tersebut namun hingga kini berita dengan narasi yang dimuat tidaklah benar dan sama sekali belum mendapatkan tanggapan untuk diperbaiki atau diubah.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Kapus MLTL Dr.Sastri Sunarti, M.Hum : Di Naskah Terkadang Tak Terungkap Dalam Sejarah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Soppeng Gelar Panen Raya Jagung Serentak

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG - Sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan strategis pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional, Polres Soppeng menggelar...

Sambangi Warga dari Rumah ke Rumah, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Ingatkan Bahaya Banjir dan Penyakit

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Memasuki musim penghujan, upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terus digencarkan oleh jajaran kepolisian...

Cuaca Ekstrem Mengintai, Polres Pelabuhan Makassar Turun Langsung Imbau Nelayan dan Pengendara

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Cuaca tak menentu yang disertai angin kencang dan gelombang tinggi dalam beberapa hari terakhir menjadi...

Binrohtal Polres Pelabuhan Makassar Perkuat Iman Personel Lewat Tuntunan Syariah

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana khidmat dan penuh kekeluargaan menyelimuti Aula saat kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) digelar,...