Sepak Bola Wali Kota Cup VI/2023 Makassar : Juara, Mitra Garden FC Tekuk Pra-PON Sulsel Via Adu Penalti

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Mitra Garden FC berhasil merebut Piala Wali Kota (Wali Kota Cup) VI/2023 setelah mengalahkan tim Pra-PON Sulsel dalam adu penalti. Dalam pertandingan final yang dilaksanakan di Lapangan Hasanuddin Makassar, Rabu (8/11/2023) petang, kedua tim berbagi angka sama, 1-1 pada laga waktu normal. Untuk menentukan pemenang, jalan adu penalti pun ditempuh. Pada adu penalti ini, Mitra Garden membobolkan gawang Pra-PON 3 gol, sementara Pra-PON hanya 2 gol. Kedudukan akhir, 4-3.

Mitra Garden FC selain memperoleh Piala Bergilir Wali Kota, juga memperoleh piala tetap dan uang pembinaan Rp 50 juta. Sementara tim Pra-PON Sulsel selain piala, juga memperoleh uang pembinaan Rp 35 juta, sedangkan juara III bersama kesebelasan Toraja FC dan Bank Sulselbar FC memperoleh uang pembinaan masing-masing Rp 15 juta dan trofi.

PS Putra Empat Lima FC Gowa terpilih sebagai tim ‘fair play”, sementara pencetak gol terbanyak (12) dan pemain terbaik dari Mitra Garden FC.

Dalam sambutannya, Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan “Danny” Pomanto mengatakan, dia sudah menyiapkan dana Rp 100 miliar untuk memoles lapangan sepak bola di Karebosi. Dia meinta kepada Diaspora Makassar agar segera merampung pemolesan lapangan di Karebosi tersebut.

“Mengapa sepak bola penting ? Karena sepak bola baik untuk semua,” ujar Danny Pomanto dalam acara yang dihadiri yang mewakili Pj Gubernur Sulsel yakni Suherman, SE, MM, unsur Forkopimda Kota Makassar dan sejumlah undangan.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Polres Pelabuhan Gulirkan Program Pekarangan Pangan Bergizi, Solusi Cerdas Cukupi Kebutuhan Pangan Warga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Infrastruktur Pertanian Sinjai Butuh Aksi Cepat

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Komunitas petani di wilayah Cammeru dan CinranaE menyoroti pentingnya percepatan perbaikan infrastruktur jalan poros Saharu–Kampung...

Kuartet, Permainan Jadul yang Lagi Ngetren di SD Negeri Borong

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. Suasana riuh penuh tawa terdengar dari teras depan kelas SD Negeri Borong, Kecamatan Manggala,...

Pangdam XIV/Hasanuddin Dukung Percepatan Pembangunan Koperasi Merah Putih

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko bersama Kasdam Brigjen TNI Sugeng Hartono, SE, MM., dan...

Koramil 1408-05/Mariso Gelar Karya Bhakti Penanaman Pohon di Kecamatan Mariso

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Koramil 1408-05/Mariso menggelar kegiatan Karya Bhakti berupa penanaman pohon di Jalan Anggrek 3, Kelurahan Bontorannu,...