Mantapkan Dirinya Maju di Dapil 5 Mamarita, Wawan Kristianto : Saya Ingin Bermanfaat Bagi Orang Banyak

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Daerah Pemilihan atau dapil Makassar 5 selalu mendapatkan gelar sebagai dapil ‘neraka’ setiap periode level Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar.

Setiap periode, petahana bertumbangan di dapil yang meliputi Kecamatan Mamajang, Mariso dan Tamalate (Mamarita).

Calon Anggota Legislatif (Caleg) DPRD Kota Makassar bernomor urut 9 (sembilan) yang berasal dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Wawan Kristianto, memantapkan dirinya untuk maju bertarung di Dapil 5 (lima) yang meliputi Kecamatan Mamajang, Mariso, dan Tamalate.

Wawan Kristianto mengaku tidak menganggap Dapil 5 (lima) ini sebagai Dapil neraka, karena dirinya menganggap gelaran Pileg 2024 mendatang bukan sebagai ajang untuk bertarung dengan Caleg lainnya, melainkan untuk mengawal aspirasi masyarakat dan mengabdi kepada seluruh konstituennya.

Saat ditanya oleh pedomanrakyat.co.id terkait target suara yang ingin diraih pada Pileg 2024 mendatang, Wawan mengungkapkan dirinya menyasar minimal 3000 hingga 4000 suara di Dapil 5 (lima) Mamarita ini.

Caleg PDI-P Kota Makassar ini pun telah membentuk Tim Pejuang yang notabene memiliki semangat perjuangan, memiliki jiwa pengabdian juga loyal demi mewujudkan kebaikan bagi masyarakat khususnya di Dapil 5 (lima) Mamarita.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Anak Muda Milenial di 18 Provinsi Deklarasikan Dukungan Kepada Sandiaga Uno Maju Capres 2024

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Kukuhkan DPP PADI SulSel, Brigjen (Purn) Amrizal Kobarkan Semangat Politik Bija Suci di Bumi Sulawesi Selatan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Partai Amanat Demokrasi Indonesia (PADI) resmi melantik pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Sulawesi Selatan masa...

Lomba Domino dan Karaoke Warnai HUT Ke-14 Partai NasDem Mamasa

PEDOMANRAKYAT, MAMASA - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Mamasa menggelar perlombaan domino dan karaoke yang berlangsung...

DPD Partai NasDem Mamasa Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di HUT ke-14

PEDOMANRAKYAT, MAMASA — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Mamasa menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat...

Insiden Cek Identitas di Pesawat Tuntas, Ketua NasDem Sumut ajak Jaga Kondusifitas

PEDOMANRAKYAT, MEDAN - Masalah insiden cek identitas di pesawat sudah tuntas. Saat ini yang terpenting adalah menjaga kondusifitas...