Gelar SIPD-RI, Sekda Wajo : Pentingnya Mengelola APBD Melalui Sistem

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pemerintah Kabupaten Wajo menggelar Pendampingan Sistem Informasi Pemerintahan Daerah Republik Indonesia (SIPD-RI) Tahun 2024 Modul Penatausahaan Keuangan. Kegiatan ini dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Wajo Ir Armayani, M.Si, di Hotel Ibis Styles, Jalan Dr Sam Ratulangi Nomor 03, Kota Makassar, Kamis pagi (08/02/2024) sekira pukul 09.00 Wita.

Dalam sambutannya Sekda Kabupaten Wajo Ir Armayani, M.Si mengungkapkan, kegiatan ini adalah pendampingan SIPD-RI yang telah diterapkan mulai tahun 2024.

“Kalau sebelumnya itu memang sudah SIPD, namun masih standar, nah SIPD-RI 2024 ini ada perubahan sedikit, terkait kode-kode akun atau pun nomenklatur yang ada di aplikasi itu, maka dari itu dilakukanlah pendampingan hari ini utamanya pada proses penatausahaan keuangan daerah,” jelasnya.

Saat ditanya oleh media ini terkait perbedaan antara SIPD dengan SIPD-RI, sembari tersenyum Sekda Wajo mengatakan, terdapat penyesuaian-penyesuaian dari yang sebelumnya.

“Kalau SIPD yang lalu itu belum sepenuhnya bisa melakukan foto copy proses bisnis dari pengelolaan keuangan itu, sampai mulai dari perencanaan penganggaran sampai pelaporan itu,” ujarnya.

Lanjut Sekda Wajo berpangkat Pembina Utama Madya itu, jadi SIPD-RI ini adalah penyempurnaan dari aplikasi yang ada sebelumnya.

“Sejatinya, kami baru menggunakan aplikasi SIPD itu pada tahun 2023. Jadi tahun 2024 ini adalah penyempurnaan dan inilah teman-teman yang hadir di tempat ini adalah para pejabat Penatausahaan keuangan, para bendahara pengeluaran dan penerima, karena semua ini masuk dalam proses penatausahaan,” timpalnya.

Urai Ir Armayani lagi, para peserta kali ini sangat luar biasa, yaitu ada 3 (tiga) yaitu, pengelola Pendapatan Asli Daerah alias PAD dan bendahara penerima/pengeluaran, beserta Pejabat Penatausahaan Keuangannya atau PPK.

Sedangkan jumlah peserta SIPD-RI ini diikuti sekira lebih kurang 100 orang, 1 (satu) OPD minimal minimal 2 (dua) orang. Karena pejabat penatausahaan keuangan dalam hal ini Kasubag Keuangan dengan bendahara penerima/pengeluaran.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Resep Ayam Kungpao, Sajian Lezat Khas Tiongkok untuk Menu Makan Malam di Rumah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Bersih, TNI Turun Bergotong Royong Bersama Warga Citta

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Sejumlah personil TNI Pos Koramil 1423 - 04 Kecamatam Citta turun bergotong royong bersama warga...

Personil TNI – Polri Amankan Ibadah Jumat Agung di Soppeng

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG - Puluhan personil Polres Soppeng bersama Kodim 1423 dikerahkan untuk pengamanan pelaksanaan ibadah Jumat Agung dan...

Melihat Sebuah Bentor Bersama Pengendaranya Terperosok ke Saluran Air, Anggota Polwan Polres Gowa Tunjukkan Aksi Heroik Berikan Bantuan

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Dalam rangka melaksanakan program Patroli Polwan Menyapa, salah satu program unggulan Kapolres Gowa AKBP Muhammad...

Cegah Perjudian, Tim Gabungan TNI-Polri Gowa Bongkar Lokasi yang Diduga Arena Sabung Ayam di Desa Nirannuang

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Tim gabungan TNI-Polri Kabupaten Gowa melaksanakan kegiatan pengecekan lokasi yang diduga sebagai arena sabung ayam...