Pj Bupati Enrekang Dianugerahi Baznas Awards 2024 Sebagai Kepala Daerah Terbaik Pendukung Pengelolaan Zakat

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, ENREKANG – Pj Bupati Enrekang Dr. H. Baba meraih penghargaan Baznas Awards 2024 sebagai Kepala Daerah pendukung pengelolaan zakat. Penghargaan ini diraih karena H. Baba menjadi salah satu kepala daerah berdedikasi dalam mendukung pengelolaan zakat terbaik.

Baznas RI menyerahkan penghargaan tersebut secara langsung kepada H. Baba dengan disaksikan oleh Menteri Agama (Menag) RI di Hotel Bidakara Jakarta, Kamis (29/02/2024)

Ketua Baznas RI, Prof. DR. KH. Noor Achmad, MA menyampaikan ucapan selamat kepada Bupati Enrekang atas perolehan Baznas Awards 2024, dan menyebutnya sebagai Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik. Dia juga memberi apresiasi atas kontribusinya dalam meningkatkan kesadaran membayar zakat di kalangan ASN Pemkab Enrekang dan masyarakat luas, serta dukungan terhadap program Baznas dalam pengelolaan zakat.

Diakuinya juga, Baznas Enrekang berhasil melakukan inovasi untuk meningkatkan efisiensi dan transparansi pengelolaan zakat, serta terlibat aktif dalam kegiatan sosial dan pemberdayaan masyarakat melalui pengelolaan zakat.

Sementara itu, H. Baba mengaku sangat bersyukur dan berterima kasih atas anugerah Baznas Award 2024. “Terus terang, saya tidak menyangka akan mendapat penghargaan luar biasa ini. Saya ucapkan terima kasih banyak kepada Baznas RI. Saya sangat bangga, apalagi penghargaan diberikan di hadapan Bapak Presiden RI mewakili Menteri Agama,” ungkap H. Baba melalui pesan WhatsAppnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Tampil Sederhana, Kadispar Makassar Buka Event Kemah Seni Art Day

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Sambangi Warga dari Rumah ke Rumah, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Ingatkan Bahaya Banjir dan Penyakit

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Memasuki musim penghujan, upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terus digencarkan oleh jajaran kepolisian...

Cuaca Ekstrem Mengintai, Polres Pelabuhan Makassar Turun Langsung Imbau Nelayan dan Pengendara

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Cuaca tak menentu yang disertai angin kencang dan gelombang tinggi dalam beberapa hari terakhir menjadi...

Binrohtal Polres Pelabuhan Makassar Perkuat Iman Personel Lewat Tuntunan Syariah

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana khidmat dan penuh kekeluargaan menyelimuti Aula saat kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) digelar,...

Katimker Made Sudana: 127 PPL Resmi Pegawai Kementan, Akan Gelar Syukuran di ODTW Pincara Bupati akan Hadir

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA - Resmi menyandang status pegawai Kementerian Pertanian (Kementan), Penyuluh Pertanian Luwu Utara (Lutra) akan menggelar...