Kejari Enrekang Pimpin Upacara HKN dan Halal Bihalal, Manfaatkan Potensi SDA Untuk Kemajuan Kabupaten

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, ENREKANG – Hari kedua pasca libur dan cuti bersama Idul Fitri 1445 Hijriyah 2024, Pemerintah Kabupaten Enrekang kembali menjalankan rutinitasnya sebagai abdi negara dan abdi masyarakat dengan menggelar upacara bendera Hari Kesadaran Nasional (HKN) tingkat kabupaten Enrekang.

Upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) yang diselenggarakan di halaman Kantor Bupati Enrekang tersebut, dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Enrekang, Padeli, SH, M.Hum. Rabu (17/04/2024).

Tampak hadir di HKN, Pj Bupati Enrekang H. Baba, Pj Sekda Enrekang Andi Sapada, Dandim 1419 Enrekang Letkol Inf Agustiar Adinegoro diwakili Letda Kav David, Kapolres Enrekang AKBP Dedi Surya Dharma, Kepala Pengadilan Negeri Enrekang Ari Prabowo.

Hadir pula para Staf Ahli Bupati, para Asisten Setda, para Kepala perangkat Daerah, para pejabat fungsional utama, para pimpinan instansi/vertikal, para pejabat Administrator, para pejabat fungsional madya, dan seluruh staf masing-masing perangkat Daerah.

Dalam sambutannya, Kejari Enrekang Padeli SH. M.hum menegaskan, untuk meningkatkan kinerja sebagai pelayan masyarakat dengan mengedepankan pedoman, tertib perkantoran, administrasi, anggaran, peralatan, disiplin kerja, dan moral.

Ia juga mengungkapkan, sejak dirinya menjabat sebagai Kejari Enrekang pada 7 November 2023 lalu, meskipun telah banyak melakukan konsultasi pembangunan, menurut penilaiannya, masih banyak hal yang harus dibenahi.

Oleh karena itu, Padeli berharap kepada semua pihak untuk melakukan perubahan demi kemajuan Kabupaten Enrekang, yang memiliki potensi sumber daya alam yang cukup.

"APBD kita masih sangat rendah, hingga mengalami defisit, 'ayo kita ubah dengan mempedomani tertib, tolong dicamkan itu, terutama tertib moral," tegas Padeli.

Padeli yakin dengan niat bersama, Enrekang bisa maju dengan potensi sumber daya alam yang cukup memadai.

"Janganlah kita bangga dengan emej yang kurang. Oleh karena itu, mari kita saling bahu-membahu, dan memiliki etika yang baik untuk membangun Kabupaten Enrekang, kita harus yakin dan pasti bisa, asalkan didasari dengan pedoman tertib," terangnya.

Baca juga :  Polisi Tidak Tahan Tersangka, Pengacara Keluarga Virendy : Jika Dalil Pidana Hanya Kelalaian, 4 Bulan Cukup Untuk Kumpulkan Bukti

"Dengan momentum Hari Kesadaran Nasional ini, atas nama lembaga dan instansi, kami menyampaikan selamat hari raya idul fitri 1445 Hijriyah mohonan maaf lahir dan bati. Marilah kita bersatu dan saling bahu-membahu untuk Kabupaten Enrekang ke depan," ajak Padeli.

Usai upacara dilanjutkan dengan acara Halal Bi Halal di Ruang Pola Kantor Bupati Enrekang, di mana Pj Bupati Enrekang, Dr. H. Baba, menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah dan mengajak semua pihak untuk saling memaafkan serta tetap sabar dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara. Acara kemudian diisi dengan ceramah agama oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia (UMI) Enrekang, Amir Mustafa. (*/syafar)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...

Titip Rindu untuk Ady: Doa, Hening, dan Lagu yang Menjaga Kenangan

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Hening itu turun perlahan, menutup ruang dan waktu. Di antara napas yang tertahan, Rektor INTI...

Langkah Preventif Mitigasi Banjir: Lurah Kunjung Mae Inspeksi Saluran Air di Kawasan Strategis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Semangat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga seolah tak pernah padam dari nadi kepemimpinan Lurah...