Sowan ke KKLR Sulsel, Hamzah Jalante: Saya Siap Berjuang untuk Palopo !

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Bakal calon Wakil Walikota Palopo Hamzah Jalante bersilaturahmi dengan pengurus Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) Sulawesi Selatan di Makassar, Minggu (02/06/2024).

Hamzah diterima oleh sejumlah pengurus KKLR, diantaranya Ketua BPW KKLR Sulsel Ir Hasbi Syamsu Ali, Sekretaris BPW KKLR Sulsel Asri Tadda, Wakil Ketua BPP KKLR Abdul Talib Mustafa, dan Sekretaris Bidang OK BPP KKLR Syahruddin Hamun.

Hamzah Jalante bukanlah sosok yang asing di paguyuban KKLR. Ia adalah Wakil Ketua Bidang Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) BPW KKLR Sulsel. Demikian pula dengan istri beliau Hj Subiati yang juga sangat aktif di KKLR Sulsel.

Pada Pilkada Kota Palopo mendatang, Hamzah adalah salah satu bakal calon Wakil Walikota dengan elektabilitas yang cukup tinggi di Kota Palopo saat berpasangan dengan sejumlah bakal calon Walikota yang ada.

“Saya datang bersama istri, bersilaturahmi sekaligus sowan ke KKLR sebagai rumah bersama kita. Insya Allah saya siap bertarung di Pilkada Kota Palopo,” kata Hamzah.

Dikatakan Hamzah, dirinya terpanggil untuk kembali mengabdi di Palopo selain karena merupakan tanah kelahirannya, juga karena ingin berbuat sesuatu yang berarti di Kota Idaman.

“Palopo adalah kampung halaman dimana saya lahir dan dibesarkan, kini butuh sentuhan perubahan agar bisa memberikan harapan kehidupan dan masa depan lebih baik bagi warganya,” jelasnya.

Hamzah Jalante yang mulai populer dengan tagline “Bersahaja” kini adalah Kasat Sena sekaligus Dosen Pelatih di Institut Pendidikan Dalam Negeri (IPDN) Kampus Sulsel.

Sebelumnya ia merupakan pejabat yang malang melintang di berbagai jabatan di pemerintahan di Kabupaten Luwu Utara dan di Kota Palopo.

Khusus di Kota Palopo, Hamzah pernah menduduki jabatan penting di beberapa instansi.

Baca juga :  Danrem 141/TP Dan Dandim 1407 Ngopi Bareng Sejumlah Wartawan

Saat menjabat Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD), Hamzah berhasil mengantar Palopo keluar dari Predikat Langganan Disclamer tahun anggaran (TA) 2009 – 2013.

Kinerja apik Hamzah juga mengantarkan Kota Palopo meraih Opini WTP atas Audit LKPD tahun anggaran 2015, 2016, 2017, 2018 oleh BPK.

1
2TAMPILKAN SEMUA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

FEB-Unhas dan Bank Unhas Gelar Pengabdian di Bantaeng

PEDOMANRAKYAT, BANTAENG - Tim pengabdian masyarakat yang tergabung sebagai bagian dari PKM Program Hibah Internal Peningkatan Kinerja Utama...

Ketua PGRI Wajo Apresiasi Guru dan Pemerintah, HGN 2025 Jadi Momentum Penguatan Pendidikan

PEDOMANRAKYAT, WAJO - Upacara Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2025 yang dirangkaikan dengan Hari Ulang Tahun ke-80...

Baru 2 Bulan Menjabat Bos Bapanas, Mister Clean Sukses Turunkan Harga Beras

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Visi penurunan harga beras yang diusung Andi Amran Sulaiman sejak ditunjuk Presiden Prabowo Subianto sebagai...

Amran Sulaiman Raih ‘Tokoh Transformasi Pertanian Modern’ detikcom Awards 2025

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meraih penghargaan detikcom Awards 2025. Amran menerima penghargaan sebagai...