PEDOMAN RAKYAT- BONTOSUNGGU. Jeneponto dipenghujung Juni, suhu udaranya yang begitu panas, terhapus seketika dengan kesejukan dan kegembiraan yang menyelimuti seluruh mahasiswa, karyawan dan dosen INTI ( Institut Turatea Indonesia ) Jeneponto begitu Tim Asesor BAN-PT menginjakan kakinya dihalaman Kampus INTI Jeneponto, Jumat, 28/06/2024 dalam rangka ” Akreditasi Institusi ” oleh Badan Akreditasi Nasional ( BAN-PT ) dipimpin Prof.Dr.Titin Siswatining,D.E.A ( Universitas Indonesia ), Dr.Dra.Indi Djastuti,M.S ( Universitas Diponegoro ) dan Merio Hengki dari BAN-PT di Kampus INTI Jeneponto.
Sudah menjadi tradisi, tamu yang datang disambut dengan tarian. Demikian pula halnya ketika tim akreditasi yang didampingi Wakil Rektor Merry Sumady dan Sekertaris YAPTI, Ady Sumady tiba di halaman Kampus INTI Jeneponto, dan disambut oleh karyawan mahasiswa dosen dan Rektor INTI, Prof. Maksud Hakim.
Dalam hati saya bertanya, kok mereka bergembira ?. Bukankah tim akreditasi belum melakukan tugasnya. Dan tentu hasilnya belum ditau. Ternyata saya memperoleh jawaban, berbulan-bulan lamanya mereka berkutak dengan penyiapan data dan informasi terkait dengan ” Akreditasi Institusi ” akhirnya yang lama dinanti datang juga soal hasil urusan Tim Akreditasi.
Kehadiran mereka sudah membuktikan legalitas INTI dimata “Masyarakat Turatea ” tidak diragukan lagi.
INTI Jeneponto. Menjawab Tantangan Setelah Akreditasi
Tanggal:
Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.