Pj. Bupati Pinrang Janji Akan Naikkan TPP ASN dan Non ASN pada 2025 Mendatang

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, PINRANG – Pj. Bupati Pinrang Ahmadi Akil berjanji akan menaikkan Tunjangan Penghasilan Pegawai (TPP) ASN lingkup Pemerintah Kabupaten Pinrang tahun 2025 mendatang.

Hal ini disampaikan langsung Pj Bupati Ahmadi, saat melakukan kunjungan kerja di Sekretariat DPRD yang diterima langsung Sekretaris DPRD Pinrang, A Pawelloi Nawir beserta staf di Ruang Rapat Sekretariat DPRD Pinrang, Rabu (10/7).

Kungker Pj Bupati di Sekretariat DPRD Pinrang ini didampingi Inspektur, Muhammad Aswin, Kepala BKPSDM Abdul Rahman Usman dan Kepala Bappelitbanda Pinrang, A Fakhruddin.

Selain kenaikan TPP ASN, Pj Bupati Ahmadi juga berjanji akan menaikkan gaji bagi tenaga pegawai Non ASN.

“Kita harapkan, semoga dengan kenaikan TPP ASN ini kedepannya bisa menambah kesejahteraan ASN dan bisa memacu kinerja yang lebih baik lagi,” ujar Pj Bupati Ahmadi.

Terkait kenaikan TPP ASN ini, Kepala Bappelitbanda Pinrang, Fakhruddin mengatakan, rencananya akan diadakan pada tahun 2025 mendatang. Menurut Fakhruddin, kenaikannya berkisar antara 60 sampai 70 persen dari TPP yang ada sekarang. Selain TPP ASN, gaji tenaga non ASN juga akan dinaikkan pada tahun 2025 mendatang, namun jumlah kenaikannya belum bisa dipastikan.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Legasi Perdana Kakanwil Kemenhaj Sulsel, Lounge Umrah Eksklusif Pertama di Indonesia Resmi Dibuka

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Polsek Tallo Tingkatkan Antisipasi Perang Kelompok

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tallo AKP Asfada menegaskan komitmennya meningkatkan langkah antisipasi untuk mencegah terjadinya...

Pasca Nataru, Harga Elpiji 3 kg Melambung, Pemda Gandeng Agen HM Yunus Kadir Lakukan Operasi Pasar

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA. - Pasca Tahun Baru, harga elpiji subsidi 3 kg langkah dan melonjak naik dari harga Het,...

749 Karya Terbanyak dalam Lima Tahun, Dewan Juri Tetapkan Peraih Anugerah Adinegoro 2025

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Lima karya jurnalistik yang disiarkan di berbagai media di Indonesia selama 2025 terpilih sebagai peraih...

Wali Kota Jaktim Dorong Pemanfaatan Lahan Kosong Lewat Panen Anggur Warga

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA TIMUR — Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, Munjirin, memimpin langsung panen anggur bersama warga di Komplek...