Resmob Polsek Mamajang Berhasil Amankan Terduga Pelaku Tindak Pidana Dugaan Penganiayaan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Personel Resmob dipimpin Kanit Reskrim Iptu Abd Latif S, S.Sos didampingi Panit II Ipda Muhammad Rizal Taha, SH, MH melaksanakan pengungkapan kasus tindak pidana dugaan penganiayaan di wilayah hukum Polsek Mamajang Polrestabes Makassar.

Mengutip keterangan Humas Polsek Mamajang Aipda Muhammad Ilham menerangkan, kronologis kejadian berawal dari korban berinisial AS (46) dan pelaku SA (51) bersama rekannya minum minuman keras jenis ballo di Jalan Kancil kemudian terjadi kesalahpahaman sehingga terjadi adu mulut lantaran AS tidak terima ditegur “jangan terlalu ribut” oleh SA. Selanjutnya AS mengatakan “ayo ke Tupai” kemudian mereka bergegas ke Jalan Tupai KecamatanMamajang Kota Makassar lalu berkelahi dan menusuk korban sebanyak satu kali dengan menggunakan pisau.

Adapun kronologis mengamankan bermula dari informasi masyarakat tentang adanya seseorang yang ditikam, kemudian personel Polsek Mamajang langsung mendatangi RS Labuang Baji dan melakukan interogasi kepada korban serta saksi sehingga personel mengantongi informasi terkait keberadaan terduga pelaku yang tengah bersembunyi di salah satu rumah keluarga, dan selanjutnya personel Resmob bergegas menuju ke Jalan Pelita Lembengi Kabupaten Gowa, Sabtu (27/7/2024) dan berhasil mengamankan terduga pelaku yang diduga hendak melarikan diri.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Upacara Hari Lahir Pancasila, Sekda Sinjai : Hadapi Pemilu, Mari Amalkan Nilai-Nilai Pancasila

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Menulis Apa Adanya, Merawat Nurani: BugisPos Menapaki Usia 27 Tahun

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tak semua media mampu menua dengan anggun. Sebagian gugur di tengah jalan, sebagian lain kehilangan...

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...