Kerja Sama Antar Daerah Diteken, Dr. H. Baba: Peluang Besar Untuk Enrekang

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, ENREKANG – Penjabat (Pj) Bupati Enrekang, Dr. H. Baba, menghadiri seremonial pembukaan jalur kapal kontainer yang diinisiasi oleh Pemerintah Kota Parepare bersama PT. Meratus Line Surabaya. Acara ini sekaligis dilakukan penandatanganan kerja sama antar daerah sebagai bagian dari strategi pengembangan Pelabuhan Parepare menjadi pelabuhan penyangga utama dalam pengiriman barang menggunakan kontainer.

Pemerintah Kota Parepare memberikan dukungan penuh terhadap pembukaan jalur kontainer baru ini. Penjabat Wali Kota Parepare, Akbar Ali, menekankan pentingnya pengembangan infrastruktur logistik untuk mendukung investasi di wilayah regional. "Jalur pengiriman baru ini tidak hanya berdampak pada Parepare, tetapi juga wilayah Ajatappareng dan Sulawesi Barat," ujar Akbar Ali.

Pembukaan jalur kontainer ini diharapkan dapat menekan biaya logistik per kontainer, yang berpotensi menurunkan harga barang dan membantu pengendalian inflasi daerah. Selain itu, posisi strategis Pelabuhan Parepare yang dekat dengan Ibu Kota Negara (IKN) baru memberikan peluang besar bagi pertumbuhan ekonomi di kawasan ini.

Pj Bupati Enrekang, Dr. H. Baba, menyampaikan optimismenya terkait dampak positif pembukaan jalur pelayaran kontainer ini bagi wilayah Enrekang. Menurutnya, kerja sama antar daerah ini merupakan bagian dari strategi jangka panjang untuk memperkuat jaringan distribusi barang dari Enrekang ke Pelabuhan Parepare.

"Kami sangat mendukung langkah ini. Dengan adanya jalur kontainer, para pelaku usaha di Enrekang akan lebih mudah mengirimkan produk mereka secara efisien dan cepat," ungkap Dr. H. Baba.

Setelah acara seremonial, Pj Bupati bersama para tamu undangan meninjau fasilitas pelabuhan dan melihat prospek pengiriman barang melalui kontainer. Pembukaan jalur ini diharapkan menjadi langkah awal yang baik dalam meningkatkan perekonomian di wilayah Ajatappareng dan sekitarnya. (syafar)

Baca juga :  Bahas Pembangunan Pasar Sentral, Bupati Kunker ke Kementerian PU

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Nilai Sementara Adipura Rendah, Bupati Pinrang Gelar Rapat Terbatas Persiapan Penilaian Adipura 2025

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Rendahnya serapan prosentase nilai yang diperoleh Pemkab Pinrang untuk menghadapi penilaian Adipura Tahun 2025, memaksa...

Oknum Anggota DPRD Sinjai Dalangi Aksi Pembakaran Mobil

PEDOMANRAKYAT, SINJAI - Seorang oknum anggota DPRD Kabupaten Sinjai berinisial KM (31 tahun) yang juga merupakan politisi Partai...

Makassar Arts Forum Akan Dihidupkan Lagi, Appi: Seni Harus Jadi Daya Dorong Kota

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana siang itu di Balai Kota Makassar terasa akrab dan penuh cerita. Sejumlah seniman, budayawan,...

Bupati Pinrang Minta Percepat Progres Revitalisasi Pasar Rakyat Sentral Pinrang

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Sempat dikritisi oleh pedagang pasar terkait hasil pekerjaan pembangunan lapak los jualan di Pasar Sentral...