PEDOMANRAKYAT, PANGKEP — Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Zudan Arif Fakrulloh, melaunching produk inovatif *Refuse Derived Fuel* (RDF) di Dusun Sambau, Desa Padanglampe, Kecamatan Ma’rang, Kabupaten Pangkep, Jumat, 1 November 2024.
RDF, yang dikenal juga sebagai “keripik sampah,” merupakan bahan bakar alternatif hasil olahan sampah yang sudah dikeringkan dan dicacah hingga ukuran 2-10 cm, dengan kadar air di bawah 25 persen.
Kehadiran Prof. Zudan menjadi momentum penting bagi pengembangan energi terbarukan berbahan baku sampah. “Produk RDF ini bukan sekadar inovasi dalam pengelolaan sampah, tetapi juga menjadi solusi energi alternatif yang lebih ramah lingkungan,” ujar Zudan di sela-sela tinjauannya di lokasi Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Padanglampe.
RDF yang diluncurkan kali ini merupakan hasil pengolahan sampah yang diinisiasi Pemkab Pangkep dan diharapkan mampu dimanfaatkan secara tepat guna di daerah tersebut.
Dalam acara tersebut, Bupati Pangkep yang diwakili oleh Syahban Sammana turut menyatakan komitmennya terhadap pengembangan energi terbarukan ini.