Gelar Rapat Terakhir, Panitia Mantapkan Penyelenggaraan “Rakab II Lions International District 307 B2 Indonesia”

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Menjelang penyelenggaraan hajatan nasional “Rapat Kabinet (Rakab) II 2024-2025 Lions International District 307 B2 Indonesia” yang sisa beberapa hari lagi dilangsungkan di Kota Makassar ini, panitia yang diketuai Lion Hendrik Sie dari Lions Club Makassar FOS menggelar rapat terakhir di Gedung Laboratorium Prodia Jl. Jenderal Sudirman, Makassar, Senin (18/11/2024) sore.

Rapat panitia ini dipimpin langsung oleh Hendrik Sie yang juga menjabat Ketua Wilayah 7 serta turut dihadiri Sekretaris Merly Rosa dan Maria The, Bendahara Anny dan Merfie maupun sejumlah ketua bidang. Mereka membahas persiapan untuk memantapkan pelaksanaan gawe pertemuan nasional tersebut termasuk rangkaian kegiatan lainnya yang dijadwalkan berlangsung selama 3 hari, 22-24 November 2024.

Jadwal acara selengkapnya adalah, pada hari pertama Jumat (22/11/2024) siang di Hotel Claro Jl. A.P. Pettarani, Makassae dilaksanakan kegiatan Pelatihan Portal (Azalea Hall – Lantai 2), DG Meet President dan Business Meeting (Jasmine Hall – Lantai 2). Kemudian sorenya di Sandeq C ada Charter Club/Member, dan malam harinya Welcome Dinner.

Pada hari kedua, Sabtu (23/11/2024) mulai pagi hingga sore di Phinisi 2 digelar “Rapat Kabinet II 2024-2025 Lions International District 307 B2 Indonesia” diikuti sekitar 200 member (anggota) Lions Club dari berbagai kota di Indonesia dan akan diselingi dengan “Fun Games”. Lalu malam harinya diselenggarakan hajatan “Fellowship Night” dan juga acara “Lions Got Talent” yang diikuti sebanyak 8 tim.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Cinta Kasih Ibu Tak Lekang oleh Waktu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Bersih, TNI Turun Bergotong Royong Bersama Warga Citta

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Sejumlah personil TNI Pos Koramil 1423 - 04 Kecamatam Citta turun bergotong royong bersama warga...

Personil TNI – Polri Amankan Ibadah Jumat Agung di Soppeng

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG - Puluhan personil Polres Soppeng bersama Kodim 1423 dikerahkan untuk pengamanan pelaksanaan ibadah Jumat Agung dan...

Melihat Sebuah Bentor Bersama Pengendaranya Terperosok ke Saluran Air, Anggota Polwan Polres Gowa Tunjukkan Aksi Heroik Berikan Bantuan

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Dalam rangka melaksanakan program Patroli Polwan Menyapa, salah satu program unggulan Kapolres Gowa AKBP Muhammad...

Cegah Perjudian, Tim Gabungan TNI-Polri Gowa Bongkar Lokasi yang Diduga Arena Sabung Ayam di Desa Nirannuang

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Tim gabungan TNI-Polri Kabupaten Gowa melaksanakan kegiatan pengecekan lokasi yang diduga sebagai arena sabung ayam...