Gelar Penghijauan, Pelda Syahid : Semoga Dapat Menunjang Kepentingan Hidup yang Berkualitas

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Upaya menjaga lingkungan agar tetap hijau sekaligus mengantisipasi pemanasan global dan mencegah dampak dari musim penghujan, anggota Koramil 1408-10/Panakukang-Manggala bersama masyarakat melaksanakan kegiatan karya bakti penanaman pohon. Bertempat di area pinggiran kanal Kompleks Perumahan Puri Taman Sari Kelurahan Borong, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Sabtu (30/11/2024).

Dipimpin oleh Batuud ramil 10/Panakukang-Manggala Peltu Syahid Setiawan mewakili Danramil. Kegiatan karya bakti tersebut turut melibatkan Sekretaris Lurah Borong Dedy Kurniawan, Perwakilan Dinas Pertanian dan Perikanan Makassar Aminah, sejumlah anggota Koramil 1408-10/Panakukang-Manggala, Ketua RT/RW dan warga setempat, anggota Komunitas Pa' Sepeda Kompleks Perumahan Puri Taman Sari serta personel Satgas Kebersihan Kelurahan Borong.

"Selain sebagai upaya mengantisipasi terjadinya pemanasan global, kegiatan ini diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran masyarakat sehingga dapat bersinergi serta berpartisipasi aktif menjaga lingkungan agar tetap asri, sejuk dan sehat," kata Pelda Syahid.

"Tak hanya itu, melalui kegiatan ini diharapkan akan tercipta ruang terbuka hijau dan membawa dampak positif dalam menunjang kepentingan hidup yang berkualitas," tutupnya. (*Rz)

Baca juga :  TK Sipakalebbi Merayakan Sumpah Pemuda : Menanamkan Semangat Kebangsaan Sejak Dini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Tiga Nama Menguat Pimpin I AM Unhas: Mursalim Nohong, Dien Triana dan Abdullah Sanusi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ikatan Alumni Manajemen Universitas Hasanuddin (I AM Unhas) resmi membuka penjaringan bakal calon Ketua periode...

Awal Tahun, Pusjar SKMP LAN Tegaskan Komitmen Mitra PPNPN

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana Aula Hasanuddin, Rabu (7/1/2026) siang, tampak berbeda dari hari-hari kerja biasa. Deretan kursi tertata...

Sinergi Tanpa Sekat, Musrenbang Kunjung Mae Fokus pada Skala Prioritas dan Visi “Muliakan Makassar”

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Komitmen untuk memacu roda pembangunan di Kelurahan Kunjung Mae terus dibuktikan secara nyata. Pada Kamis...

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Soppeng Gelar Panen Raya Jagung Serentak

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG - Sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan strategis pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional, Polres Soppeng menggelar...