Di Jalan, Cuek Saja

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

Pedoman Rakyat, Makassar.- Di jalan (raya) kita akan menemukan banyak perilaku pengguna jalan. Baik mereka yang sedang mengendarai mobil dan sepeda motor, maupun (ternyata) pejalan kaki juga. Saya selalu menyaksikan, pengendara sepeda motor kerap menelepon selagi dalam perjalanan.

Sabtu (4/1/2025) saya menemukan pengendara sepeda sepeda motor model ini. Satu tangannya memegang stang motor, satu tangan lainnya memegang gawai (gadget). Hebatnya lagi, pengendara itu tidak mengenakan helm pengaman.

Bahkan sepeda motornya pun tidak memiliki plat nomor. Begitu pun perempuan yang diboncengnya. Saya khawatirkan, jika tiba-tiba kendaraan di depannya mengerem mendadak, sepeda motor si pengendara yang sedang menelepon tersebut bisa saja tidak stabil dan terjatuh.

Yang menggunakan mobil lain pula. Biasanya, saat pengendara berhenti di perempatan yang ada lampu pengatur lalu lintas, indikasi pengemudi sedang menelepon atau menggunakan gawai, jika lampu sudah menyala hijau, kendaraannya tetap diam. Tidak bergerak. Biasanya mobil di belakangnya yang mengingatkannya dengan membunyikan klakson baru dia sadar dan menjalankan kendaraannya.

Hanya saja, dengan rata-rata mobil berkaca gelap, tidak mudah melihat langsung mereka yang menelepon seperti ini. Namun dari cara merespon lampu pengatur lalu lintas yang berwarna hijau, kita bisa perkirakan dan duga dia sedang menelepon atau mengirim pesan pendek menggunakan gawai.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Rudi Hardi Jabat Ketua Prodi Ilmu Pemerintahan Fisip Unismuh Makassar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Tujuh Unsur Kebudayaan Masyarakat Bugis di Bollangi Gowa Diobservasi Mahasiswa Komunikasi Unismuh Makassar

PEDOMAN RAKYAT, GOWA. Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Fisip Unismuh Makassar peserta mata kuliah Sosiologi Komunikasi melakukan observasi lapangan...

Dari TPA Antang ke Puncak Rinjani: Kisah Ucok, Bocah Pemulung yang Jadi Penyelamat Internasional

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Di tengah hiruk-pikuk jagat maya, satu nama kembali menggema, "Agam Rinjani, atau akrab disapa Ucok....

Cicilan Huruf: Jose Kecil Dalam Dirimu dan Cerita Lainnya di Pare, Kediri, Jawa Timur

PEDOMAN RAKYAT.- Sabtu, 28 Juni 2025 Kampung Inggris, Pare, Kediri, Jawa Timur. Laju sepeda melambat pelan. Para student...

Pasar Senja dan Cicilan Huruf Bersama DR KOPI di Pare, Kediri, Jawa Timur

PEDOMAN RAKYAT. - 22 Juni 2025 dengan sepotong senja yang sedikit malu-malu di sudut lapangan Kampung Inggris. Menggelar...