Rekomendasi Saham Pilihan Hari Ini dan Proyeksi IHSG

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksikan melanjutkan penguatan terbatas pada perdagangan Senin (13/1), meskipun ketidakpastian global terus membayangi.

Pada penutupan perdagangan Jumat (10/1), IHSG menguat sebesar 24,27 poin atau 0,34% ke level 7.088,86. Namun, secara mingguan, indeks mencatat koreksi sebesar 1,05%.

VP Marketing, Strategy and Planning PT Kiwoom Sekuritas Indonesia, Oktavianus Audi, mencatat bahwa pelemahan IHSG pekan lalu dipicu oleh aksi jual investor asing yang mencapai Rp2,49 triliun dalam sepekan.

“Hal ini merupakan respons terhadap rilis risalah FOMC The Fed Januari 2025, yang menunjukkan kehati-hatian dalam pemangkasan suku bunga akibat ketidakpastian pasar,” ujar Audi, Minggu (12/1).

Selain itu, kekhawatiran terhadap inflasi dan potensi dampak kebijakan Presiden Terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, terhadap pasar juga menjadi perhatian.

Rekomendasi Saham Pilihan Hari Ini

Proyeksi IHSG Hari Ini

IHSG diperkirakan bergerak mixed dengan kecenderungan menguat terbatas dalam rentang support 7.020 dan resistance 7.158. Indikator teknikal MACD menunjukkan tren melandai, mencerminkan pergerakan yang masih berhati-hati.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Beri Rasa Aman di Malam Hari, Tim UKL Polsek Wajo Lakukan Patroli Hunting

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ikuti Virtual Panen Serentak Jagung se Indonesia, Polri TNI dan Pemda Dukung dan Perkuat Swasembada Pangan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Pemerintah terus memperkuat langkah swasembada pangan daerah dan nasional melalui sinergi lintas sektor. Salah...

Inovasi Lokal dari Saung Tani Lutra Raih Penghargaan Nasional

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA - Pemerintah Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Sulawesi Selatan (Sulsel) kembali mengukir prestasi membanggakan di tingkat...

Kiprah Mentan Amran: Akademisi dan Inovator yang Menggerakkan Pertanian Indonesia

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman dikenal sebagai figur pemimpin dengan rekam jejak kuat di...

Tiga Nama Menguat Pimpin I AM Unhas: Mursalim Nohong, Dien Triana dan Abdullah Sanusi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ikatan Alumni Manajemen Universitas Hasanuddin (I AM Unhas) resmi membuka penjaringan bakal calon Ketua periode...