Smansa Makassar Domino Community Akan Gelar Raker dan Dirangkaikan Grand Prix Seri ke-3

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pengurus Smansa Makassar Domino Community (SMDC) Periode 2024-2027 yang diketuai A. Andy Baramuli akan menggelar kegiatan rapat kerja (raker) untuk membahas program kerja kedepannya dari organisasi alumni SMA Negeri 1 (Smansa) Makassar yang hobi bermain kartu domino.

Pengurus SMDC, Amel kepada media ini Minggu (30/3/2025) menyampaikan, kegiatan raker yang bakal dipimpin langsung oleh A. Abdy Baramuli dijadwalkan berlangsung pada 5-6 April 2025 bertempat di Kedai 168 Jl. Toddopuli Raya Blok J No.1, Panakukang, Kota Makassar.

Menurutnya lagi, dalam raker tersebut, A. Abdy Baramuli yang juga Ketua Persatuan Olah Raga Domino Indonesia (PORDI) Kabupaten Pinrang mengharapkan berbagai masukan dari para anggota SMDC untuk merealisasikan sederet program kerja yang direncanakan, seperti melaksanakan Open Tournament Domino National yang terbuka untuk umum.

Selain itu juga, menggelar secara rutin kegiatan Liga Domino antar angkatan alumni Smansa Makassar, mulai dari Zona 80, 90 hingga 2000-an yang kelak dapat melahirkan pemain-pemain domino berprestasi dan siap bertanding meraih prestasi di tingkat daerah maupun nasional.

Selain hajatan-hajatan bermain domino, tambah Amel, tentunya SMDC juga akan menggiatkan kegiatan-kegiatan kemanusiaan seperti memberikan bantuan sosial secara rutin kepada masyarakat yang membutuhkan, anggota SMDC maupun alumni SMANSA yang sedang mengalami kesusahan, sakit ataupun kedukaan.

"Panitia mengharapkan seluruh pengurus maupun anggota SMDC dapat hadir mengikuti kegiatan raker yang akan dirangkaikan dengan pelaksanaan Grand Prix atau Liga Domino antar angkatan alumni SMANSA untuk seri ke-3 yang kali ini bertindak sebagai host (penyelenggara) adalah alumni SMANSA angkatan 81," tandas Amel. (*)

Baca juga :  Gelar FGD Oleh Jampidmil Kejaksaan RI, Danpomdam Hadir Mewakili Pangdam XIV/Hsn

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

LAN RI Teguhkan Komitmen Meritokrasi Lewat Seleksi Terbuka Pejabat Maros

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI mendukung penuh pelaksanaan seleksi terbuka Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Pemerintah...

Jaga Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Kelurahan Totaka Rutin Lakukan Patroli dan Sambang

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terus digalakkan oleh jajaran Polres Pelabuhan Makassar. Salah...

Bersama Komunitas Pengemudi Ojek Online, Personel Satlantas Polres Pelabuhan Makassar Laksanakan Kegiatan “Polantas Menyapa”

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana hangat terlihat di Jalan Sarappo, Kelurahan Butung, Kecamatan Wajo, Kota Makassar, saat personel Satuan...

Protes Atas Dugaan Ketidakadilan Terhadap Pengusaha Lokal, Aliansi Anak Daerah Menggugat (AADM) Akan Gelar Aksi Unjuk Rasa di PT Inalum

PEDOMANRAKYAT, BATU BARA - Aliansi Anak Daerah Menggugat (AADM) akan menggelar aksi unjuk rasa sebagai bentuk protes atas...