Kapolres Gowa Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan di Hari Raya Waisak

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, GOWA – Dalam suasana peringatan Hari Raya Waisak 2569 BE/2025, Kapolres Gowa, AKBP Muhammad Aldy Sulaiman mengajak seluruh masyarakat untuk menjadikan semangat Waisak sebagai pijakan hidup yang membawa kedamaian dan cinta kasih. Ucapan itu ia sampaikan bersama jajaran staf dan Bhayangkari Polres Gowa pada Senin, 12 Mei 2025.

Momentum Waisak yang jatuh tahun ini disambut hangat oleh jajaran kepolisian di wilayah Kabupaten Gowa. Dalam pernyataan resminya, Aldy, mengungkapkan harapannya agar nilai-nilai luhur yang terkandung dalam ajaran Buddha dapat menjadi suluh bagi seluruh umat dalam menghadapi tantangan kehidupan modern.

“Semoga semangat Waisak menjadi cahaya dalam setiap keputusan dan membawa keadilan, cinta kasih, serta kebahagiaan bagi semua makhluk. Sabbe satta bhavantu sukhitatta,” ucapnya.

Lebih dari sekadar ucapan seremonial, pernyataan Kapolres Gowa tersebut mencerminkan komitmen institusinya dalam merawat harmoni antar golongan.

Ia menekankan pentingnya toleransi sebagai fondasi utama dalam membangun kehidupan sosial yang rukun dan damai, terlebih di tengah keberagaman masyarakat Gowa.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Kasat Binmas Polres Gowa Kunjungi Ponpes Daarul Huffadz

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Polsek Mamajang Amankan Terduga Pelaku Penganiayaan Berujung Maut di Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Personel Polsek Mamajang bergerak cepat mengamankan seorang terduga pelaku penganiayaan yang mengakibatkan korban meninggal dunia...

Lagi, Tanggul di Pinrang Kembali Jebol

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Lagi-lagi, tanggul penahan air sungai di Pinrang kembali Jebol. Kali ini, terjadi di Dusun Patumbu,...

Enam Pejabat Pratama di Pinrang Dirotasi

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Seiring dengan pergantian tahun baru 2026, Pemkab Pinrang merotasi sekaligus mempromosikan enam pejabat pimpinan tinggi...

Manajer SPBU Diperas Lewat Pemberitaan, Kapolres Luwu:Lapor!

PEDOMANRAKYAT, LUWU - Kapolres Luwu AKBP Adnan Pandibu angkat suara menyikapi dugaan pemerasan yang menyeret nama seorang eks...