Disdik Sulsel Sinkronkan Aset Sekolah, Upaya Rapikan Data dan Awasi Dana Publik

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan tengah menggelar kegiatan sinkronisasi data aset seluruh satuan pendidikan jenjang SMA dan SMK.

Langkah ini dilakukan untuk memastikan keakuratan dan keterpaduan data aset yang selama ini tercatat dalam sistem, menyusul upaya penertiban laporan keuangan dan penggunaan dana pendidikan.

Bertempat di lantai dua kantor Disdik Sulsel, kegiatan ini telah berlangsung sejak awal pekan dan dibagi berdasarkan wilayah kabupaten/kota.

Setiap hari, tiga daerah dijadwalkan hadir secara bergilir. Agenda tersebut berlangsung pada Rabu, 2 Juli 2025, dan akan terus berlanjut hingga seluruh sekolah terlayani.

“Kita bagi per wilayah agar prosesnya lebih terkontrol. Setiap hari ada tiga daerah yang kita fasilitasi, dan itu berlaku untuk semua satuan pendidikan,” kata Rahmat Jumakir, penanggung jawab pengelolaan aset di Disdik Sulsel, saat ditemui media ini di sela kegiatan.

Menurut Rahmat, kegiatan ini menekankan pada verifikasi ulang data aset yang dimasukkan ke dalam aplikasi milik dinas.

Ia menyebutkan, meski secara umum tidak ditemukan persoalan berarti, ada kalanya kendala muncul ketika terjadi pergantian personel pengelola aset di sekolah.

“Kalau pun ada kesalahan, biasanya hanya pada penginputan. Misalnya, data dimasukkan ke kolom yang tidak sesuai. Tapi bukan persoalan besar,” jelasnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Cegah Kecelakaan Laut, Unit Binmas Polsek Paotere Berikan Imbauan Keselamatan Berlayar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Awal Tahun, Pusjar SKMP LAN Tegaskan Komitmen Mitra PPNPN

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana Aula Hasanuddin, Rabu (7/1/2026) siang, tampak berbeda dari hari-hari kerja biasa. Deretan kursi tertata...

Sinergi Tanpa Sekat, Musrenbang Kunjung Mae Fokus pada Skala Prioritas dan Visi “Muliakan Makassar”

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Komitmen untuk memacu roda pembangunan di Kelurahan Kunjung Mae terus dibuktikan secara nyata. Pada Kamis...

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Soppeng Gelar Panen Raya Jagung Serentak

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG - Sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan strategis pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional, Polres Soppeng menggelar...

Sambangi Warga dari Rumah ke Rumah, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Ingatkan Bahaya Banjir dan Penyakit

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Memasuki musim penghujan, upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terus digencarkan oleh jajaran kepolisian...