Polres Bulukumba Salurkan Bantuan 100 Kg Beras untuk Korban Banjir di Batuppi Kelurahan Bintarore

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, BULUKUMBA – Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang terdampak banjir, Polres Bulukumba menyalurkan bantuan berupa dua karung beras seberat total 100 kilogram di Lingkungan Batuppi, Kelurahan Bintarore, Kecamatan Ujung Bulu, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Wakapolres Bulukumba, Kompol Syafaruddin, SH didampingi Wakapolsek Ujung Bulu, Ipda Nuryanto Nur, kepada warga melalui posko tanggap darurat yang telah didirikan di lokasi bencana Sabtu (5/7/2025) malam.

Beras bantuan ini selanjutnya dimasak di dapur umum yang dibangun oleh Tim Tagana (Taruna Siaga Bencana) untuk memenuhi kebutuhan makan para korban banjir dan relawan di lokasi terdampak.

“Bantuan ini merupakan wujud kehadiran dan kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya yang sedang mengalami musibah. Semoga bantuan ini bisa sedikit meringankan beban warga yang terdampak banjir,” ujar Kompol Syafaruddin.

Diketahui, banjir yang melanda wilayah tersebut disebabkan oleh curah hujan tinggi yang mengguyur Kota Bulukumba sejak beberapa hari terakhir, mengakibatkan beberapa titik lokasi terendam dan sejumlah warga harus dievakuasi.

Polres Bulukumba juga terus mengerahkan personel ke lokasi terdampak untuk membantu proses evakuasi, distribusi logistik, dan pengamanan situasi agar tetap kondusif.

Selain itu, Polri juga mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi banjir susulan dan selalu mengikuti arahan dari petugas di lapangan. (Sabir)

Baca juga :  Silaturahmi Dengan Media, Kapolda Sulsel Ajak Wartawan Tangkal Hoaks Jelang Pemilu 2024

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...

Titip Rindu untuk Ady: Doa, Hening, dan Lagu yang Menjaga Kenangan

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Hening itu turun perlahan, menutup ruang dan waktu. Di antara napas yang tertahan, Rektor INTI...

Langkah Preventif Mitigasi Banjir: Lurah Kunjung Mae Inspeksi Saluran Air di Kawasan Strategis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Semangat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga seolah tak pernah padam dari nadi kepemimpinan Lurah...

KH Masse Laibu Terpilih Aklamasi Memimpin MUI Pinrang

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Pelaksana tugas Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pinrang, KH Masse Laibu, akhirnya terpilih secara...