Spesial Kemerdekaan, PLN Hadirkan Diskon Tambah Daya

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, BULUKUMBA — Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, PT PLN (Persero) kembali menghadirkan program istimewa bertajuk “Energi Kemerdekaan – Tambah Daya, Tambah Merdeka”. Melalui program ini, masyarakat dapat menikmati diskon 50% untuk biaya tambah daya listrik, berlaku untuk semua golongan tarif 1 phasa dengan daya mulai dari 450 VA hingga 7.700 VA.

Program ini resmi dimulai pada 10 Agustus 2025 dan akan berlangsung hingga 23 Agustus 2025, sebagai wujud komitmen PLN dalam memberikan pelayanan terbaik, meningkatkan akses energi, sekaligus mendukung produktivitas dan perekonomian masyarakat.

Manager PLN UP3 Bulukumba, Ridjal Abdul Rasyid, menjelaskan bahwa program ini hadir sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan setia PLN.

“Kemerdekaan bukan hanya tentang sejarah, tetapi juga tentang memberi kemudahan bagi masyarakat untuk maju. Melalui program ini, kami ingin membantu pelanggan meningkatkan daya listrik sesuai kebutuhan mereka dengan biaya yang lebih ringan,” ungkapnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Peringati Hari Ibu ke-95 dan HUT DWP ke-24, Pj Bupati Enrekang: Peran Perempuan Harus Diperkuat

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Gubernur Andi Sudirman Sulaiman Launcing Mandiri Benih, Salurkan Bibit Unggul Gratis Untuk Petani di Sulsel

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR  – Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sudirman Sulaiman bersama Wakil Gubernur Fatmawati Rusdi resmi meluncurkan program...

Sunat Dana BOK, Dua Orang Dinkes Torut Ditetapkan Tersangka

PEDOMANRAKYAT, TANA TORAJA- Kejaksaan Negeri Tana Toraja (Tator) di Rantepao Toraja Utara menetapkan 2 (dua) orang tersangka dugaan...

Menag Apresiasi Tradisi Harmoni Masyarakat Sulsel

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Menteri Agama RI, Prof. Dr. KH. Nasaruddin Umar, MA., menghadiri silaturahmi bersama tokoh lintas agama...

Lurah Antang Apresiasi Gotong Royong Warga Kampung Baru

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Lurah Antang, H. Waris, S.Sos., M.M., melakukan kunjungan lapangan ke warga Kampung Baru Antang RW...