Tokoh Karangpuang Ingatkan Pentingnya Sosialisasi Pemilu Raya RT/RW: “Demokrasi Akar Rumput Harus Menggeliat”

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

Isu Asrama Polisi/TNI: Perlu Kesetaraan Mekanisme

Satu hal menarik yang ia soroti adalah mekanisme berbeda dalam pemilihan RT/RW di kawasan asrama polisi atau militer. Saat ini, ketua yang terpilih ditentukan oleh komandan asrama.

Padahal, kata Iwan Azis, banyak RT yang secara geografis bercampur—ada area asrama, ada warga sipil. Karena itu, ia mengusulkan agar mekanismenya diseragamkan.

“Mestinya mekanisme pemilhannya sama. Semangat kebersamaan ABRI dan rakyat yang diwariskan Jenderal M. Jusuf dulu itu harus tetap ada,” tegas mantan jurnalis dan seniman yang kini juga dikenal sebagai pengusaha reklame.

Aspek kesetaraan, kata dia, adalah roh demokrasi. Semua warga, baik sipil maupun penghuni asrama, berada pada posisi yang sama di hadapan aturan.

Sosialisasi Harus Digencarkan Menjelang 3 Desember

Dengan nada optimistis, Iwan Azis mengajak semua kelurahan di Kota Makassar lebih proaktif menggerakkan warganya. Baginya, Pemilu Raya RT/RW bukan hanya agenda rutin, melainkan momentum besar menuju penguatan demokrasi lokal.

“Kita berharap 3 Desember 2025 nanti melahirkan Ketua RT/RW yang punya legitimasi kuat dan benar-benar dipercaya masyarakat. Itu modal sosial untuk membangun kota ini ke depan,” pungkasnya.

Di usia hampir delapan dekade, semangatnya untuk menjaga denyut demokrasi di kampung sendiri tak pernah padam. Dari obrolan sederhana di warkop itu, suara seorang tokoh yang telah puluhan tahun mendampingi warganya kembali mengingatkan: demokrasi tumbuh dari bawah, dari warga, dari ruang kecil yang disebut RT dan RW. ( ab )

1
2
TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  UIM Sukses Gelar Malam Keakraban Peserta PMM Angkatan 2

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Bupati Soppeng Serahkan 3.507 SK PPPK Paruh Waktu 

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Bupati Soppeng H Suwardi Haseng SE didampingi Wakil Bupati Ir Selle KS Dalle menyerahkan...

Kapolres Soppeng Pimpin Korp Raport 32 Personel

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana S,I.K M,I.K memimpin langsung upacara Korp Raport (laporan kenaikan...

LMMC 90’S Galang Donasi untuk Korban Bencana Aceh dan Sumatera dan Disalurkan ke BAZNAS Makassar

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR,.- Dentingan gitar, dan alunan musik mengalun dari panggung Kafe Romansa dan Srikandi di Pasar Segar,...

Dituding Lepaskan Penadah dan Barang Bukti, Kapolsek Rappocini: Itu Hoaks

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Menanggapi beredarnya video di media sosial yang menuding Polsek Rappocini telah melepaskan penadah beserta barang...