DPD Partai Gelora Indonesia Kabupaten Sinjai Bagikan 250 Paket Takjil di Jalan Persatuan Raya

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Di bulan suci Ramadhan, aktivitas yang kerap kali dijumpai di sore hari di seputaran jalan protokol di area Kota Sinjai adalah aksi berbagi menu buka puasa berupa nasi kotak, es buah dan air mineral atau yang sering diistilahkan dengan “takjil”.

Terpantau, aksi berbagi atau tebar takjil ini juga dilakukan oleh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gelora Indonesia Kabupaten Sinjai di Jalan Persatuan Raya, Kelurahan Biringere, Kecamatan Sinjai Utara, Jumat (15/04/2022) sore kemarin.

Ketua DPD Partai Gelora Sinjai, Muhajir A. Jamaluddin yang memimpin langsung jalannya pembagian takjil mengatakan, aksi berbagi ini adalah bentuk kepedulian dan rasa ingin dekat dengan masyarakat luas, khususnya warga Sinjai.

“Kami ingin keberadaan Partai Gelora Indonesia di Sinjai dapat terasa manfaatnya oleh masyarakat luas, dan memberikan hidangan berbuka kepada orang berpuasa itu sangat tinggi keutamaannya. Semoga momentum berbagi ini bisa menjadi spirit untuk lebih dekat dan tidak memiliki jarak kepada rakyat dan terus menggelorakan semangat kebaikan,” ungkapnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Gerakan Sulsel Menanam : 6,6 Juta Pohon untuk Masa Depan Lingkungan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ir. Kamaluddin Resmi Nahkodai AABI, Fokus Tingkatkan Kualitas Infrastruktur

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ir. Kamaluddin, MT.,IPM.,Asean Eng., terpilih secara aklamasi sebagai ketua umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Anemer...

Sambut Hari Pongtiku, Bupati Dedy : Bangsa yang Besar Adalah Bangsa yang Menghargai Jasa Pahlawannya

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA.- Event The Legend Of Pongtiku akan kembali dihelat di Kabupaten Toraja Utara pada bulan Juni...

Rupaka Hair Studio, Tempat Perawatan Rambut yang Tepat di Makassar

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. Rambut adalah mahkota bagi setiap orang, dan merawatnya dengan baik sangat penting untuk menjaga...

Cegah Banjir, Anggota Koramil 1408-04/Bontoala Bersama Warga Baraya Bersihkan Selokan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Mengantisipasi datangnya musim hujan, Koramil 1408-04/Bontoala bersama masyarakat Kelurahan Baraya, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar, menggelar...