Berita Jangan Hanya Sebar di Media Massa, Sebarkan Juga di Media Sosial

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Media massa kini bersaing dengan media sosial seperti Facebook (FB), WhatsApp (WA), Instagram (IG), Twitter, dan lain-lain. Dalam perkembangannya, banyak orang yang tidak membaca berita di media massa, tetapi mereka mengikuti berbagai perkembangan melalui media sosial.

“Karena itulah, saya sarankan jangan hanya menyebar berita di media massa, sebarkanlah juga di media sosial seperti WA, Facebook, dan Instagram,” kata wartawan senior, Asnawin Aminuddin, saat menjadi pemateri pada hari kedua Pelatihan Jurnalistik Bagi Aparat Desa se-Kabupaten Takalar, di Hotel Empress, Jl Botolempangan, Makassar, Sabtu, 16 Juli 2022.

Pelatihan Jurnalistik Bagi Aparat Desa yang diadakan oleh PWI Kabupaten Takalar bersama Dinas Kominfo dan Dinas Sosial PMD Kabupaten Takalar, diikuti puluhan aparat desa se-Kabupaten Takalar dan dilangsungkan selama tiga hari.

Dewasa ini, kata Asnawin, banyak pelajar dan mahasiswa yang lebih senang bermain medsos (media sosial), khususnya Instagram, dibanding media sosial lainnya, dan karena itulah ia menyarankan kepada para aparat desa yang mengikuti pelatihan agar membuat akun Instagram resmi desa masing-masing.

Asnawin kemudian bertanya kepada puluhan peserta pelatihan yang terdiri atas aparat desa utusan puluhan desa se-Kecamatan Galesong, Kecamatan Galesong Utara, dan Kecamatan Galesong Selatan, apakah mereka semua memiliki akun Instagram, dan semuanya menjawab.

Namun ketika ditanya apakah akun Instagram itu atas nama pribadi atau atas nama desa, para peserta umumnya menjawab bahwa akun Instagram mereka adalah akun Instagram atas nama pribadi.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Ramalan Zodiak Hari Ini 8 Januari 2025: Aquarius, Gemini, Pisces, Libra, dan Leo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Manasik Haji Makassar Resmi Ditutup, 1.106 Jemaah Siap Berangkat ke Tanah Suci

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Rangkaian manasik haji tingkat Kota Makassar resmi ditutup dalam sebuah acara khidmat yang digelar di...

Polda Sulsel Bongkar Sindikat Pemalsuan STNK dan BPKB, Tujuh Tersangka Ditangkap

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Sulawesi Selatan berhasil mengungkap dua kasus pemalsuan dokumen kendaraan bermotor...

Polda Sulsel Tindak Tegas Penyalahgunaan Strobo di Kendaraan Pribadi

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR – Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan melalui Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) mengambil langkah tegas menyusul viralnya...

Keluhkan Kebisingan Warkop, Warga Resah, Petugas Gabungan Lakukan Sidak Malam

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pemerintah Kecamatan Tamalate menanggapi keluhan masyarakat terkait kebisingan dari aktivitas musik sebuah warung kopi (warkop)...