PEDOMANRAKYAT, MASAMBA –
Dinas Pertanian Kabupaten Luwu Utara mengonfirmasi, sebanyak 254 ternak sapi di daerah tersebut, terserang Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).
Kepala Sub Koordinator Kesehatan Hewan Dinas Pertanian Luwu Utara, Is Suryanti, mengungkapkan, “Hingga kini, Kabupaten Luwu Utara sudah terserang dan menyebar ternak sapi Penyakit Mulut dan Kuku.”
Dikatakan, hingga tanggal 23 Agustus 2022, tercatat 254 kasus PMK di Luwu Utara. Sebarannya diketahui mulai terjadi sejak 18 Agustus 2022.
“Saat ini, sudah ada 284 kasus suspek PMK dan empat sudah mati. 26 ekor sembuh dan sudah terkonfirmasi positif 254 ekor,” katanya.