Sukses Dalam PAM VVIP, Pangdam Hasanuddin Ucapkan Terima Kasih

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, BAUBAU – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, SIP, S.Sos, M.Tr(Han) menggelar acara ramah tamah bersama seluruh pasukan TNI yang terlibat dalam pengamanan kunjungan Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo di Kota Baubau, 26-27 September 2022.

Ramah tamah ini dipusatkan di halaman Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 1413/Buton, Selasa (27/09/2022).

Orang nomor satu di Kodam Hasanuddin ini mengucapkan terima kasih atas keberhasilan seluruh rangkaian kegiatan Presiden RI dalam kunjungan kerjanya di Kota Baubau, Buton, dan Buton Selatan.

“Alhamdulilah semuanya berjalan lancar dan beliau (Presiden RI) sudah melanjutkan perjalanan menuju daerah Ternate dalam keadaan bahagia,” ucapnya.

Lebih lanjut Pangdam mengatakan, keberhasilan pengamanan salah satu bentuk kerjasama semua pihak yang ikut terlibat khususnya Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

“Keberhasilan itu tentu dari Komandan Komando Resor Militer (Danrem) dan Kepolisian yang telah mengerahkan seluruh pasukannya dalam pelaksanaan Kunker orang nomor satu di Indonesia itu,” tandasnya.

Jenderal bintang dua ini menitipkan Kodim 1413/Buton kepada tokoh maupun pemerintahan untuk diajak bekerjasama sehingga apa yang menjadi keinginan pemerintahan bisa tercapai dan berjalan dengan baik.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Meriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke-77, Satgas Pamtas Yonif 711/Rks Gelar Berbagai Macam Lomba

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ikuti Virtual Panen Serentak Jagung se Indonesia, Polri TNI dan Pemda Dukung dan Perkuat Swasembada Pangan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Pemerintah terus memperkuat langkah swasembada pangan daerah dan nasional melalui sinergi lintas sektor. Salah...

Inovasi Lokal dari Saung Tani Lutra Raih Penghargaan Nasional

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA - Pemerintah Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Sulawesi Selatan (Sulsel) kembali mengukir prestasi membanggakan di tingkat...

Kiprah Mentan Amran: Akademisi dan Inovator yang Menggerakkan Pertanian Indonesia

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman dikenal sebagai figur pemimpin dengan rekam jejak kuat di...

Tiga Nama Menguat Pimpin I AM Unhas: Mursalim Nohong, Dien Triana dan Abdullah Sanusi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ikatan Alumni Manajemen Universitas Hasanuddin (I AM Unhas) resmi membuka penjaringan bakal calon Ketua periode...