PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA – Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) akan menuntaskan 11 desa tertinggal yang ada di tiga kabupaten di Sulsel, yakni Kabupaten Pinrang, Kabupaten Tana Toraja dan Kabupaten Toraja Utara. Di Toraja Utara terdapat lima titik dari tiga kecamatan yang dikategorikan desa tertinggal.
Kelima Lembang (desa) di Toraja Utara yang masuk desa tertinggal, yakni Lembang Benteng Batu, Lembang Parodo, Lembang Baruppu Utara dan ketiganya berada di Kecamatan Baruppu. Sementara Lembang Tallu Bangana di Kecamatan Buntu Pepasan dan Lembang Sa’dan Ulu Salu berada di Kecamatan Sa’dan.
Atas instruksi Gubernur Sulsel kepada semua OPD di Provinsi Sulsel agar ikut memikirkan dan ambil bagian dalam pemulihan penuntasan desa tertinggal dengan membantu sesuai apa yang dibutuhkan oleh masyarakat di desa terpencil tersebut.
Dari instruksi Gubernur, Tim OPD Penanganan dan Pemulihan Desa Tertinggal dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Sulawesi Selatan langsung melakukan kunjungan di Lembang Benteng Batu, Kecamatan Baruppu, Kabupaten Toraja Utara, Senin (19/12/2022).