BPS Ungkap Alasan Sinjai Tidak Masuk Daerah Termiskin di Sulsel

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Badan Pusat Statistik (BPS) Sulsel merilis data kemiskinan dan ketimpangan di setiap daerah di Sulsel pada akhir Desember 2022.

Berdasarkan data tersebut, 9 daerah termiskin di Sulsel dengan angka kemiskinan di atas 10 persen yakni Kabupaten Pangkep, Jeneponto, Luwu, Luwu Utara, Enrekang, Tana Toraja, Kepulauan Selayar, Toraja Utara dan Bone.

Sedangkan Kabupaten Sinjai sendiri persentase penduduk miskin di tahun 2022 yakni 8,80 persen dari total penduduknya. Angka mengalami penurunan dibanding tahun sebelumnya yakni 8,84 persen pada tahun 2021 dan 9,00 persen pada tahun 2020.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sinjai Arif Miftahuddin saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (09/01/2023) membenarkan hal tersebut.

Menurutnya, data ini diperoleh berdasarkan data Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) dengan mengukur kemiskinan menggunakan konsep kemampuan memenuhi kebutuhan dasar.

Dengan pendekatan ini, kemiskinan dipandang sebagai ketidakmampuan dari sisi ekonomi untuk memenuhi kebutuhan dasar makanan dan bukan makanan yang diukur dari sisi pengeluaran.

“Jadi penduduk miskin adalah penduduk yang memiliki rata-rata pengeluaran perkapita perbulan dibawah garis kemiskinan dan sejak tahun 2002 sudah kita rilis setiap kabupaten/kota,” katanya.

Lebih lanjut dikatakan, dua program pengentasan kemiskinan yang selama ini dinilai cukup berhasil dilaksanakan oleh Pemkab Sinjai yakni mengurangi beban kemiskinan dan pemberdayaan kemiskinan.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  PWI Sulsel Gelar Pelatihan Dasar Jurnalistik

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ikuti Virtual Panen Serentak Jagung se Indonesia, Polri TNI dan Pemda Dukung dan Perkuat Swasembada Pangan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Pemerintah terus memperkuat langkah swasembada pangan daerah dan nasional melalui sinergi lintas sektor. Salah...

Inovasi Lokal dari Saung Tani Lutra Raih Penghargaan Nasional

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA - Pemerintah Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Sulawesi Selatan (Sulsel) kembali mengukir prestasi membanggakan di tingkat...

Kiprah Mentan Amran: Akademisi dan Inovator yang Menggerakkan Pertanian Indonesia

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman dikenal sebagai figur pemimpin dengan rekam jejak kuat di...

Tiga Nama Menguat Pimpin I AM Unhas: Mursalim Nohong, Dien Triana dan Abdullah Sanusi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ikatan Alumni Manajemen Universitas Hasanuddin (I AM Unhas) resmi membuka penjaringan bakal calon Ketua periode...