Pangdam XIV/Hsn : Kasad Pimpin Istighatsah Serentak, Sinergi untuk NKRI

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Jajaran TNI Angkatan Darat serta komponen bangsa secara virtual dari berbagai wilayah menggelar Istighatsah Kubra yang bertemakan “Serentak, Sinergi, Untuk Indonesia”. Di Kodam XIV/Hasanuddin, dipusatkan di Masjid Sultan Hasanuddin Makodam XIV/Hasanuddin dengan melibatkan sejumlah 12.478 peserta di 31 titik lokasi tersebar di wilayah Kodam Hasanuddin, dipimpin oleh Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, SIP, S.Sos, M.Tr.(Han) Minggu (19/02/2023).

Istiqhatsah yang dipusatkan di Masjid Agung Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat, dipimpin langsung oleh Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman dihadiri Wakil Presiden K.H. Ma’ruf Amin dan dari MUI Pusat.

Pangdam pada kesempatan ini mengatakan, selain menjadi rangkaian peringatan Isra Mi’raj, Istighasah Kubra ini bagian dari upaya meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, sekaligus meminta perlindungan, keselamatan, kesuksesan, kelancaran dan kemudahan, serta kebahagiaan.

Menurutnya melalui kegiatan seperti ini juga menjadi momentum untuk saling menyadari bahwa manusia adalah mahluk yang saling membutuhkan satu dan lainnya.

Kita hadir di Istighatsah Kubra ini, selain memperingati Isra Mi’raj juga berdoa untuk meminta perlindungan pada Allah SWT. Saat ini banyak bencana alam, kita memohon agar dijauhkan dari marabahaya. Kita mohon kemudahan, kelancaran dan kesuksesan dari berbagai program yang kita lakukan, seperti ketahanan pangan.

Melalui kegiatan seperti ini juga kita tingkatkan keimanan dan ketakwaan. Kita harus menyadari kehidupan kita sehari-hari tak luput dari dosa.

“Peringatan Isra Mi’raj ini juga ada pelajaran hidup tentang kesederhanaan, taat aturan, dan saling menjaga persatuan dan kesatuan, sehingga diharapkan dalam perilaku sehari-hari ini kita selalu menyadari bahwa kita adalah bagian dari yang lain,” tuturnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Pemkab Hadiri Lauching Pencanangan Zona Integritas Kodim 1424 Sinjai

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Raih Keberkahan di Bulan Ramadan, Polwan Polres Pelabuhan Makassar Gelar Kegiatan Mengajar Mengaji Bagi Anak-anak di TPA Alif

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dalam rangka meraih keberkahan di bulan suci Ramadan, Polisi Wanita (Polwan) Polres Pelabuhan Makassar menggelar...

Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar Aktif Pantau Pertumbuhan Bibit Cabai dan Terong yang Disemai di Polibag

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan di wilayah perkotaan, Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar aktif memantau pertumbuhan...

Jaga Kamtibmas Selama Ramadan, Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar di Pulau Barrang Lompo Terus Tingkatkan Patroli

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan suci Ramadan 1446 H / 2025 M,...

Majelis Syuhada, Pejuang Subuh Berkeliling ke Masjid-masjid

PEDOMANRAKYAT, PAREPARE - Akhir-akhir ini salah satu komunitas jamaah yang mendapat simpati dan perhatian umat Islam dan masyarakat...