PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Mengantisipasi dampak El Nino akibat kemarau panjang yang melanda Indonesia termasuk Sulawesi Selatan ,Kementerian Pertanian RI meluncurkan program kejar tanam 500.000 ha dan khusus Sulawesi Selatan 50.00 ha.
Untuk Kabupaten Soppeng sebagai salahsatu daerah penyangga beras stock nasional ditarget 1.000 ha, justru optimis bisa direalisir 1.340 ha ,ungkap Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan (TPHPKP) Kabupaten Soppeng Ir. Fajar MMA ketika dikofirmasi Pedomanrakyat co.id di ruang kerjanya Rabu 20 September 2023.
Data sampai minggu kedua September 2023 justru gerakan kejar tanam yang dibidik 1.340 ha atau over dari target 1.000 ha tersebut sudah terealisir penanaman 760 ha atau sisa 580 ha yang diharapkan dapat dicapai pada September Oktober 2023. Rasa optimis tersebut setelah beberapakali dilakukan pertemuan dengan kelompok tani bersama anggota meski hasil pemantauan di lapangan debit air bendung Langkeme di musim kemarau turun drastis dari sebelumnya 7000 liter/detik saat ini sisa 661 liter perdetik.
Dipaparkan target gerakan kejar tanam untuk Kabupaten Soppeng 1.000 ha masing masing dialokasikan di Kecamatan Marioriwawo 60 ha, Lilirilau 269 ha, Donri Donri 118 ha, Marioriawa 513 ha dan Kecamatan Ganra 40 ha .