Cuaca Ekstrem di Makassar, Sekolah Diliburkan Mulai 18-22 Desember 2024

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Cuaca ekstrem yang melanda wilayah Makassar dalam beberapa hari terakhir mendorong Dinas Pendidikan Kota Makassar untuk mengambil langkah antisipasi dini.

Sebagai bentuk kehati-hatian terhadap kondisi tersebut, dinas telah mengeluarkan surat edaran yang menetapkan libur bagi siswa mulai 18 hingga 22 Desember 2024.

Surat edaran bernomor 10748/Edar/Disdik/XII/2025 tersebut ditandatangani oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Muhyiddin Mustakim, pada Selasa, 17 Desember 2024.

Langkah ini diambil sebagai bentuk perlindungan terhadap peserta didik dari potensi risiko yang ditimbulkan oleh cuaca ekstrem.

“Mulai Rabu, 18 Desember hingga 22 Desember, peserta didik diminta untuk tidak datang ke sekolah. Jika dalam pelaksanaan Ujian Akhir Semester (UAS) ada siswa yang belum menyelesaikan penilaiannya, maka kegiatan remedial dilakukan secara daring,” demikian isi surat edaran yang ditandatangani oleh Muhyiddin.

Jadwal Libur dan Aktivitas Sekolah

Dinas Pendidikan juga mengingatkan bahwa libur resmi semester ganjil tetap berlangsung sesuai jadwal, yaitu mulai 27 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Penerbangan Perdana Usai Diserahkan PT Vale, Andi Sudirman ke Makassar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Berkah, Polwan Polres Soppeng Berbagi

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat ,Polisi Wanita...

Harmoni Tanpa Sekat: Simfoni Persaudaraan SMANSA 81–82 dalam Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Alumni lintas generasi SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar kembali mengukuhkan eksistensi persaudaraan lintas iman melalui...

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...