Sekdis Diskominfo Maros Tersangka Korupsi, Negara Rugi Rp1 Miliar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAROS – Kejaksaan Negeri Maros menetapkan MT, Sekretaris Dinas sekaligus Kepala Bidang E-Government Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian Kabupaten Maros sebagai tersangka kasus dugaan korupsi anggaran belanja internet Command Center tahun anggaran 2021 hingga 2023.

Penetapan status tersangka itu tertuang dalam Surat Penetapan Tersangka Nomor: R-/P.4.16/Fd.1/06/2025 tertanggal 23 Juni 2025.

Kajari Maros, Zulkifli, menyampaikan MT diduga kuat terlibat dalam praktik korupsi setelah tim penyidik menemukan dua alat bukti yang cukup.

“Setelah serangkaian pemeriksaan dan penyidikan mendalam, tim kami menetapkan satu orang sebagai tersangka. Inisialnya MT pejabat di Diskominfo Maros,” ujar Zulkifli kepada wartawan, Senin, 23 Juni 2025.

Modus yang dilakukan MT bersama pihak lain dalam kasus ini berkaitan dengan pengadaan dan pembayaran layanan internet untuk Command Center Dinas Kominfo.

Berdasarkan hasil audit Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Sulawesi Selatan, negara dirugikan hingga Rp1.049.469.989.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Pemprov Sulsel Rehab Bendung dan Irigasi Alekarajae

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ketua Umum PWI Pusat Ajak Dewan Pers Beserta Konstituennya Perkuat Sinergi Dalam Menyukseskan HPN 2026 di Banten

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Akhmad Munir, mengajak Dewan Pers beserta konstituen Dewan...

Mahasiswa Penerima Beasiswa Unismuh Makassar Dibekali Pelatihan Jurnalistik

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR -- Mahasiswa penerima beasiswa Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar wajib mengikuti pelatihan jurnalistik. Dalam kartu kontrol yang...

Tutup Turnamen Sepakbola Mini Rahmawati Cup 2K25, Gubernur Zainal: Jadi Salah Satu Wadah Pembinaan Atlet Lokal

PEDOMANRAKYAT, TANJUNG SELOR - Turnamen Sepakbola Mini Rahmawati Cup 2K25 dan Bazaar UMKM Kalimantan Utara (Kaltara) yang berlangsung...

Mengamuk dan Dorong Petugas Lalu Lintas Saat Ditegur Tidak Pakai Helm, Pengendara Diperiksa Polisi

PEDOMANRAKYAT, MAROS — Satuan Reserse Kriminal Polres Maros memeriksa seorang pria berinisial YF (40) terkait dugaan perlawanan terhadap...