Soal PT Vale Serahkan Bandara ke Pemprov, Pemuda Sulsel Apresiasi Capaian Andi Sudirman

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - PT. Vale Indonesia secara resmi menyerahkan Bandar Udara Sorowako dan pengelolaan kebandarudaraan kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.

Hal itu dilakukan penyerahan Bandara Sorowako dan pengelolaan kebandarudaraan oleh Presiden Direktur sekaligus Chief Executive Officer (CEO) PT Vale Indonesia Tbk, Febriany Eddy kepada Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman pada acara 19 Tahun Kabupaten Luwu Timur, Kamis (12/05/2022).

Ini adalah sebuah Peristiwa bersejarah. Betapa tidak sudah bertahun-tahun Pemprov Sulsel mengharapkan hal ini namun baru kali ini berhasil.

Atas hal ini Ketua KNPI Sulsel Kanita Kahfi mewakili pemuda Sulsel menyampaikan apresiasinya kepada Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman atas pencapaian itu.

“Kami mengucapkan terima kasih atas keberhasilan Bapak Gubernur Sulsel menjadikan bandara PT Vale sebagai sarana transportasi publik yang dikelola oleh pemerintah provinsi sehingga bisa dimaksimalkan utk laju aktivitas masyarakat Luwu Raya,” ujar Kanita, Jumat (13/05/2022) di Makassar.

Dia mengharapkan, semoga penyerahan bandara ini memberi impact positif terhadap percepatan perekonomian di daerah khusus Luwu Raya sesuai
dengan visi Presiden Jokowi untuk melakukan percepatan pembangunan infrastruktur di era indonesia Maju saat ini.

Mantan Sekum Badko HMI Sulsel Tri Febrianto di tempat terpisah mengatakan, capaian yang dilakukan Andi Sudirman Sulaiman ini adalah sebuah langkah maju yang selalu tertunda selama ini.

“Sudah lama masyarakat menginginkan itu bandara private menjadi bandara publik. Dan akhirnya hal itu tercapai juga di bawah kepemimpinan Andi Sudirman Sulaiman,” ujar Tri Febrianto.

Tri yang juga fungsionaris BPP HIPMI menambahkan, jika bandara Sorowako ini sudah jadi bandara publik yang dikelola Pemprov Sulsel maka geliat ekonomi akan mengalami akselerasi. “Ini menguntungkan masyarakat dan tentu pemuda khususnya memiliki banyak peluang untuk berusaha,” kuncinya.

Baca juga :  Kasdam XIII/Merdeka Ajak Renungkan Nilai Spiritual Isra Mi’raj di Tengah Percepatan Zaman

Sekadar diketahui, Ada tiga objek yang diserahkan PT Vale, yakni lahan seluas 25,4 hektar (ha), barang bergerak berupa aset-aset yang berfungsi sebagai sarana dan prasana yang mendukung pengoperasian bandara sorowako, serta pengelolaan jasa kebandarudaraan atas Bandar Udara Sorowako di Luwu Timur. (*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Audensi LSM TKN dan DPW APPI Sumut ke Kadis Naker, Dorong Sinergi Penyelesaian Sengketa Ketenagakerjaan

PEDOMANRAKYAT, MEDAN - Ketua Umum LSM Tim Kenziro Kompas Nusantara (TKN) Adiwarman Lubis beserta Wasekjen LSM DPP TKN...

Akad Nikah Fiqar–Falih: Pertemuan Dua Keluarga Besar, Dalam Suasana Haru dan Kehangatan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Di balik pintu kaca Lotus Ballroom lantai dua Hotel Four Points by Sheraton Makassar, suasana...

Arwan Tjahjadi Resmikan Loka Loka: Ruang Kreatif Baru yang Hidupkan Semangat UMKM Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Gelombang semangat baru untuk mendorong kreativitas dan pemberdayaan UMKM kembali bergema di Makassar. Sabtu (22/11/2025),...

Dukung Mentan Amran, ICMI: Berantas Serakanomics, Mafia Pangan Harus Tamat

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) menyatakan dukungan penuh terhadap langkah tegas Menteri Pertanian Andi Amran...