Bhabinkamtibmas Tamarunang Koordinasi Lurah, Terkait Data Pemilik Hewan Ternak

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT.SUNGGUMINASA--Menyikapi munculnya penyakit Mulut dan Kaki (PMK) yang saat ini viral di tanah air, Bhabinkamtibmas berkoordinasi pihak kelurahan. Tujuannya mengintensifkan pendataan pemilik hewan di Kelurahan Tamarunang.

Terkait hal tersebut, Bhabinkamtibmas Kel Tamarunang Aipda Satriadi Alamsyah kunjungi Kantor Kelurahan Tamarunang di Jalan Malino, Selasa (17/05/22) siang.

Saat berkunjung, dia diterima Lurah Tamarunang H. Muchtar Ninra S.Sos., M.Adm., dan berkoordinasi terkait data warga yang memiliki hewan ternak termasuk data vaksin anak sekolah di Tamarunang. Selanjutnya akan dilaporkan ke Kapolres Gowa untuk dijadikan bahan Analisa dan Evaluasi (Anev).

Lurah Tamarunang merespon positif kesigapan maksud dan tujuan bhabinkamtibmas. Pertimbangannya, selain sebagai bukti data lapangan, juga perkuat tali silaturahmi serta kekompakan dalam menjalankan tugas selanjutnya.

Apresiasi juga disampaikan Kapolsek Somba Opu, AKP Ismail S.Sos., MH, atas keaktifan seluruh bhabinkamtibmas. Itu respon positif dalam merespon perintah pimpinan terkait pendataan waga yang memiliki hewan ternak serta data vaksin anak sekolah. (*).

Baca juga :  Satres Narkoba Polres Bulukumba Amankan Seorang Terduga Pelaku Penyalahgunaan Narkotika

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Titip Rindu untuk Ady: Doa, Hening, dan Lagu yang Menjaga Kenangan

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Hening itu turun perlahan, menutup ruang dan waktu. Di antara napas yang tertahan, Rektor INTI...

KH Masse Laibu Terpilih Aklamasi Memimpin MUI Pinrang

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Pelaksana tugas Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pinrang, KH Masse Laibu, akhirnya terpilih secara...

Jumat Berkah, Polwan Polres Soppeng Berbagi

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat ,Polisi Wanita...