Di Pomnas Padang, Sulsel Ikuti 12 Cabor, Atlet 200 Orang

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

“Kehadiran kami guna melaporkan persiapan menjelang POMNas di Padang,“ ujar Prof. Arsunan Arsin yang juga Wakil Rektor III Unhas sambil menambahkan dalam setiap POMNas, Sulsel selalu menjadi barometer di luar Pulau Jawa. Satu-satunya saingan di luar Jawa adalah Sumatera Utara. Pada POMNas Jakarta, Sulsel berada di peringkat VIII, setelah ketika POMNas di Makassar, Sulsel berada di peringkat III.

POMNas di Padang ini sedianya dilaksanakan 2021, namun karena adanya Covid-19 ditunda setahun. Untuk memberangkatkan atlet sebanyak itu, Sulsel membutuhkan dana sedikitnya Rp 3 miliar karena biaya transportasi ke Padang jauh lebih mahal dibandingkan POMNas 2019 di Jakarta.

Rektor Unhas Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc setelah mendengar laporan dan kesulitan yang dihadapi Pengurus Bapomi Sulsel memberangkatkan kontingen mengatakan akan mencoba membantu dan mencarikan solusinya.

“Saya tidak menjanji karena sebagai rektor (Unhas) baru akan berusaha,” ujar Prof. JJ, sapaan Rektor Unhas yang mulai memangku jabatan Rektor Unhas menggantikan Prof. Dr. Dwia Aries Tina Pulubuhu, MA, 27 April 2022 tersebut.

Prof. JJ mengatakan, mungkin kita bisa realistis saja seberapa mampu kita memberangkatkan atlet. Kita harus persiapkan secara proporsional. Namun dikatakannya, untuk Unhas tidak ada masalah dalam kaitan dengan kontribusi terhadap pemberangkatan kontingen.

“Intinya kita akan sukseskan semaksimal mungkin. Komitmen Unhas tidak perlu diragukan,” ujar Prof. JJ sambil mengatakan, mungkin suatu waktu kita perlu bertemu sesama rektor dan didampingi para wakil rektor III-nya serta Unhas yang akan memfasilitasi pertemuan. (MDA)

1
2
TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  PSMTI Kota Kupang Salurkan Bantuan Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Berkah, Polwan Polres Soppeng Berbagi

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat ,Polisi Wanita...

Harmoni Tanpa Sekat: Simfoni Persaudaraan SMANSA 81–82 dalam Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Alumni lintas generasi SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar kembali mengukuhkan eksistensi persaudaraan lintas iman melalui...

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...