Jika Proyek Irigasi Lamole Terwujud, Petani Bisa Panen Tiga Kali Setahun

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Pembangunan Irigasi Lamole di Desa Lamatti Riattang, Kecamatan Bulupoddo, Kabupaten Sinjai yang direncanakan Pemkab Sinjai dibawah kepemimpinan Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) akan terwujud tahun ini.

Proyek ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas sektor pertanian di Sulawesi Selatan yang merupakan salah satu lumbung pangan nasional khususnya di Kabupaten Sinjai.

“Jika irigasi ini nantinya difungsikan, petani yang biasa mengandalkan suplai air dari tadah hujan dapat terpenuhi melalui air irigasi yang berkelanjutan. Sehingga intensitas tanam dari 100 persen menuju 245 persen, dengan skala panen dari sekali setahun menjadi 2-3 kali dalam setahun,” kata Kepala Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan (DTPHP) Sinjai, Kamaruddin, Rabu (03/08/2022).

Pembangunan irigasi yang menelan anggaran cukup besar ini akan mengaliri 200 hektare sawah. Jika diestimasikan dengan produksi padi merujuk tahun 2021 sebanyak 4,6 ton per hektare. Maka dengan tiga kali panen dalam setahun akan menghasilkan produksi 2.760 ton.

Secara otomatis, kata Kamaruddin, pendapatan para petani akan meningkat yang secara tidak langsung berdampak baik bagi perekonomian daerah.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Budo Kyokai Karate Indonesia Sukses Gelar Gashuku Nasional Serentak Secara Hibrid dan Ujian Penurunan Kyu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Kajati Sulsel Apresiasi Kejari Bantaeng, Ungguli Penanganan Kasus Korupsi di Sulsel

PEDOMANRAKYAT, BANTAENG — Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan, Agus Salim, melakukan kunjungan kerja ke Kejaksaan Negeri Bantaeng, Rabu...

Gaji dan Tunjangan ASN Pendidikan Mulai Mei Dialihkan ke Bank Sulselbar Syariah

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Mulai penggajian bulan Mei 2025, seluruh gaji dan tunjangan Aparatur Sipil Negara (ASN) guru serta...

Komunitas Papoto 96 Makassar Teguhkan Solidaritas Lewat Halalbihalal

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Suasana hangat penuh kekeluargaan menyelimuti kegiatan Halalbihalal Komunitas Papoto 96 Makassar (KP96M) yang digelar di...

Jalin Komunikasi dengan Tokoh Masyarakat, Kapolres Gowa  Silaturahmi ke Sekretariat PDM Gowa

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Dalam rangka mempererat sinergi dan menjalin komunikasi yang baik dengan tokoh masyarakat dan organisasi keagamaan,...