PEDOMANRAKYAT, PINRANG – Bupati Pinrang, Irwan Hamid mengapresiasi peran serta dan upaya nyata yang dilakukan Tim Penggerak PKK (TP-PKK) Kabupaten Pinrang dalam membantu mewujudkan program-program pembangunan yang dilaksanakan Pemerintah Daerah.
Hal ini diutarakan Irwan dihadapan Ibu-Ibu PKK saat menghadiri puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-50 Tahun 2022, yang berlangsung di Gedung PKK Kabupaten Pinrang, Kamis (06/10/2022).
Menurut Bupati, peran PKK sebagai mitra kerja Pemerintah Daerah, telah banyak membantu. Itu tercermin dari setiap program-program kerja yang disusunnya.
“Dari hasil kerja PKK ini, dilihat jelas sinergitas yang dibangun dengan baik antara TP-PKK, Pemerintah Daerah hingga pada tingkat Kecamatan, Desa dan Kelurahan,” tuturnya.