SCC Sarana Untuk Perkenalkan Budaya Daerah

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Menyambut Hari Jadi Sinjai (HJS) ke 459 tahun, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) kembali akan melaksanakan Karnaval budaya.

Dikemas dengan nama Sinjai Culture Carnival (SCC) 2023, karnaval budaya ini akan berlangsung pada Rabu, 22 Februari 2023 mendatang. Mengusung tema "Pesona Nusantara" SCC akan menjadi bagian dalam Semarak Februari Hari Jadi Sinjai (HJS) ke-459.

Pelaksanaan SCC telah memasuki tahapan Technical Meeting. Seluruh peserta dari sekolah, organisasi, perguruan tinggi, dan instansi lainnya berkumpul untuk membahas teknis pelaksanaan SCC di ruang pola kantor Bupati Sinjai, Kamis (09/2/2023) siang.

Penjabat Sekretaris Daerah (Pj. Sekda) Sinjai, Andi Jefrianto Asapa yang membuka pertemuan Technical Meeting SCC 2023 ini mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menyukseskan event budaya tersebut.

"Ini sempat vakum karena kita dilanda covid-19. Saya sangat berharap mudah-mudahan yang hadir di sini bisa mengikutkan pesertanya, karena kita di Sinjai sangat kaya akan budaya," ujarnya.

Perpaduan budaya Sinjai yang berasal dari 3 daerah, membuat event budaya ini penting dilaksanakan sebagai momen untuk memperkenalkan budaya Sinjai ke luar.

"Budaya kita ada 3 macam pengaruhnya, ada Dari kajang, Bone, dan Gowa. Semoga ajang SCC ini kita bisa menggemakan budaya yang ada di Kabupaten Sinjai. Tidak hanya sekedar memeriahkan HJS, tapi lebih kepada memperkenalkan budaya kita," pungkasnya.

Dalam pertemuan ini, Pj. Sekda Sinjai didampingi Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Sinjai, Tamzil Binawan. (adz)

Baca juga :  SP3 Terbit, Kuasa Hukum Nilai Kasus Ishak Hamzah Jadi Pelajaran Penting Bagi Penegak Hukum

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Suhardi Warga Lalabata Dilaporkan Hilang

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Sejak berangkat ke sawah di wilayah Cilekke Desa Timusu Kecamatan Liliriaja Senin sore 13 Oktober...

Sidang KEPP Polres Soppeng Merekomendasikan PTDH Terhadap Briptu SW

PEDOMANRAKYAT,SOPPENG - Sidang komisi Kode Etik Profesi Polri (KEPP) Polres Soppeng dipimpin Wakapolres Kompol Sudarmin S,Sos di Rutan...

1.631 Calon Bintara Ikuti Sidang Parade Panda Makassar, Kasdam XIV/Hasanuddin Tekankan Seleksi Transparan dan Obyektif

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Semangat dan tekad untuk menjadi prajurit sejati kembali terpancar di Balai Prajurit Jenderal M. Yusuf,...

Gerak Cepat Unit Jatanras Polrestabes Makassar Amankan Terduga Pelaku Pelecehan Seksual

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Jatanras Satuan Reskrim Polrestabes Makassar kembali mengamankan seorang pria berinisial (R) terduga pelaku kekerasan seksual...