Catatan Buku 100 Tahun M. Basir (5-Habis) : Peliput Operasi Militer

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

Jika keterlibatan M. Basir dalam operasi militer itu sedikit terungkap, tentu akan menjadi satu hal yang menarik. Tetapi itulah kendalanya, selain tidak ada catatan yang beliau tinggalkan, juga orang yang se-angkatan dengan beliau sudah tiada. Masih mungkin kita temukan orang yang dapat bercerita tentang keterlibatan beliau itu, tetapi harus dilacak secara serius. Juga di dalam buku itu M. Basir sebagai Pimpinan dan Komisaris PT Persul kurang terungkap.

Di sini saya melihat perlunya keterlibatan riset pustaka. Misalnya ada foto meliput Peluncuran Palapa II 9 Maret 1977, sebenarnya bisa diperkaya dengan informasi Palapa II tersebut yang dapat kita temukan di google. Lima W+H Palapa pasti ditemukan di situ. Foto tersebut bisa mengisi halaman depan untuk rubrik TEROPONG dilengkapi gambar yang ada. Dari Makassar, saya ingat, selain M. Basir, juga Azis Husain dari TVRI Ujungpandang. Nama yang terakhir ini saya ketahui karena sebelum terbang ke Negeri Paman Sam, Azis Husain mengikuti kursus Bahasa Inggris di Balai Bahasa Unhas, yang berdekatan dengan Fakultas Sastra Unhas, tempat saya berkuliah.

Kedua, ada kesalahan penulisan tahun kelahiran pada halaman 152 tertulis 12 Februari 1920, seharusnya tahun 1923.

Ketiga, buku ini dicetak di atas kertas yang mengilap, sehingga terasa berat dan agak silau jika dibaca di bawah sinar lampu. Mungkin edisi revisi dapat dicetak dengan menggunakan kertas buku (book paper) khusus yang ringan dan enteng dibawa.

Terlepas dari beberapa hal yang perlu dilengkapi itu, memang terasa sangat langka biografi wartawan jika buku M. Basir ini tidak hadir. Di Makassar, banyak yang menyebut diri wartawan senior, tetapi kisah kesenioran mereka belum dibuktikan menjadi sebuah buku yang dapat mengisahkan suka duka perjalanan jurnalistiknya. Mereka itu telah menjalani aktivitas jurnalistiknya pada masa-masa sulit, tetapi sayang, mereka tidak pernah mengisahkan dan menitipkannya secara tertulis.

Baca juga :  Jumat Curhat, Polda Sulsel Bersama Polres Pelabuhan Makassar Serap Aspirasi Masyarakat

Selain Pak Manuhua yang diterbitkan oleh PWI Sulsel itu kemudiam buku M. Basir ini, juga ada autobiografi saya yang terbit pada tahun 2021 dan menunggu hari yang tepat untuk diluncurkan. Menulis biografi mereka itu terasa terasa kian berat karena rata-rata narasumber yang bisa bercerita sudah tiada. Sayang !

1
2
TAMPILKAN SEMUA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Kapolda Sulsel Buka Langsung Rakor Lintas Sektoral Tahun 2025 Dalam Rangka Kesiapan Operasi Ketupat Tahun 2025

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kapolda Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Yudhiawan SH, SIK, MH, M.Si secara resmi membuka kegiatan Rapat...

Kodam XIII/Merdeka Gelar Safari Ramadhan 1446 H untuk Pererat Silaturahmi

PEDOMANRAKYAT, MANADO - Dalam rangka mempererat silaturahmi dan meningkatkan kebersamaan di bulan suci Ramadan, Kodam XIII/Merdeka menggelar Safari...

Kasus Korupsi Dana BUMDes Rp14 Miliar di Takalar Menggantung, Ketua DPD PEMANTIK Indonesia Desak Tindakan Tegas

PEDOMANRAKYAT, TAKALAR - Kasus dugaan korupsi dana Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, dengan...

Gandeng Influencer Edukasi Publik, Kepala BPOM Taruna Ikrar Akan Mengesahkan Aturan Baru

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Taruna Ikrar terus melakukan terobosan baru sejak diamanahi sebagai Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan...