Polda Sulsel Tahan Oknum Polisi yang Diduga Beking Narkoba di Toraja Utara

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA – Terkait tudingan tersangka Narkoba yang  mengatakan bahwa perbuatan jual beli Narkoba yang dilakukan di Toraja di Bekingi oleh salah satu oknum anggota Polres Toraja Utara.

Oknum yang diduga bekingi pelaku Narkoba telah ditangkap oleh Ditpropam Polda Sulawesi Selatan yang berinisial G. Oknum tersebut terbukti melanggar kode etik dengan membekingi peredaran narkotika di Toraja Utara.

Penahanan oknum Polisi ini disampaikan oleh Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Komang Suartana.

“Penahanan sudah dilakukan, ia anggota Satnarkoba Polres Toraja Utara, pangkatnya belum tahu,” kata Komang Suartana kepada wartawan Rabu (22/2/2023).

Kata Kabid humas Polda Sulsel, saat ini oknum G sudah diamankan dan ditempatkan di salah satu tempat khusus di Polda Sulsel. Sementara sembilan orang saksi lainnys sedang menjalani pemeriksaan secara mendalam.

“Sementara ini ada sembilan orang saksi sedang dilakukan pemeriksaan,” tambahnya.

Komang menjelaskan, oknum G menjalani tes urine dan hasilnya negatif.

Namum dari hasil pemeriksaan Propam Polda Sulsel ditemukan adanya pelanggaran kode etik yang dilakukan.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Road Show Pelayanan Gereja SMP Katolik Rajawali Makassar di Paroki Ratu Rosari Kare

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Dari Swasembada ke Hilirisasi, Mentan Amran Perkuat Sinergi dengan Media

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman menggelar dialog terbuka bersama puluhan pimpinan media yang tergabung...

PLN Sinjai Jadwalkan Pemadaman Listrik di Sinjai Timur dan Selatan

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Sinjai kembali menjadwalkan pemadaman listrik sementara dalam rangka pemeliharaan dan...

Pionir di Sulsel, Koperasi Prabu Phinisi Sejahtera Cetak Rekor RAT Tercepat Tahun Buku 2025

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Koperasi Prabu Phinisi Sejahtera Sulawesi Selatan kian mengukuhkan eksistensinya dalam mengimplementasikan tata kelola organisasi yang...

Menulis Apa Adanya, Merawat Nurani: BugisPos Menapaki Usia 27 Tahun

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tak semua media mampu menua dengan anggun. Sebagian gugur di tengah jalan, sebagian lain kehilangan...