“Semoga kita diberikan kesehatan untuk bisa melaksanakan ibadah puasa selama satu bulan penuh. Saya selaku pribadi dan atas nama Pemkab Sinjai memohon maaf yang setulus-tulusnya,” tuturnya.
Selain itu Bupati ASA juga menyampaikan terima kasih atas keberadaan Pasukan Amal Shaleh (Paskas) di Masjid ini yang terus memberikan sumbangsih dalam membantu Pemerintah Daerah khususnya dalam mensejahterakan waga pesantren dan rumah tahfizh.
“Keberadaan Paskas selama ini sangat dirasakan manfaatnya oleh warga pesantren dan rumah tahfizh, mudah-mudahan kedepan Paskas bisa bekerjasama dengan Pemkab Sinjai,” tambahnya.
Usai memberikan sambutan, dilanjutkan dengan ceramah agama oleh Ustadz Nasrullah Nonci kemudian salat tarawih dan witir berjamaah yang dipimpin Ustadz Ibnu Adam.
Tampak hadir mendampingi Bupati ASA, beberapa Kepala OPD, Camat Sinjai Utara H. Sofwan Sabirin dan Lurah Lappa Andi Rifai Azis. (adz)