PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Pemkab Sinjai menggelar rapat koordinasi hasil konsultasi terkait pengembangan rumput laut Desa Tongke-tongke, Kecamatan Sinjai Timur.
Rapat ini berlangsung di ruang pertemuan Kantor Balitbangda Sinjai Jalan Ahmad Yani, Jumat (14/04/2023) pagi yang dihadiri Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Sinjai Arifuddin, Kepala Dinas Perikanan Sinjai Syamsul Alam, Camat Sinjai Timur Muh. Akbar, serta petani rumput laut.
Kepala Balitbangda Sinjai, Arifuddin menjelaskan alasan dipilihnya perairan Tongke-Tongke sebagai pusat pengembangan budidaya rumput laut, sebab perairan di wilayah tersebut bergelombang dan airnya tidak jernih.
“Rumput laut Cottoni itu tumbuh baik di perairan yang ada riaknya (bergelombang) dan tidak tenang, serta airnya tidak jernih. Hasil penanaman petani kita itu hasilnya bagus di perairan Tongke-Tongke, sehingga itu akan menjadi lokasi untuk pengembangan budidaya rumput laut,” jelasnya.
Rencana pengembangan budidaya rumput laut ini akan dilaksanakan oleh Pemkab Sinjai bekerjasama dengan kampus Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar.