Warga Taipa Sinjai Kerja Bakti Bersihkan Material Longsor

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI - Warga Lingkungan Taipa, Kelurahan Biringere, Kecamatan Sinjai Utara bersama personel BPBD, Babinsa dan dan Bhabinkamtibmas bergotong royong membersihkan material longsor yang menutupi jalan Ranggong Daeng Romo, Minggu (4/6/2023).

Peristiwa ini diakibatkan karena hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut sejak dini hari. Akibatnya terjadi longsor yang menutupi akses jalan poros dari Lingkungan Taipa menuju Desa Bongki Lengkese, Kecamatan Sinjai Timur.

Kepala Lingkungan Taipa Muh. Ilyas saat ditemui mengatakan, ada dua titik longsor yang ada di wilayahnya yaitu di ruas jalan Ranggong Dg Romo dan di wilayah Topekkong yang mengenai dinding bagian luar Masjid Khaerul Muslimun.

"Tadi pagi berkat respon cepat dari BPBD bersama masyarakat, material longsor yang menutupi badan jalan bisa kita bersihkan dan sudah bisa dilalui kendaraan," jelasnya.

Sementara itu, timbunan longsor yang mengenai dinding masjid juga telah dibersihkan berkat gotong royong masyarakat.

"Ada timbunan longsor yang jatuh mengenai dinding masjid dan juga aliran air yang deras dari atas gunung. Tapi semua itu bisa kita atasi bersama dengan warga yang ada disini," ucapnya.

Ilyas memperkirakan tanah longsor itu terjadi disebabkan kontur tanah dan topografi yang labil akibat sebelumnya turun hujan deras sejak Minggu dini hari malam.

Iapun telah mengimbau kepada warganya untuk tetap waspada jika hujan dengan intensitas tinggi terus mengguyur daerah tersebut. (adz)

Baca juga :  Hari Kedua Pendaftaran Pilbup Sinjai 2024, Belum Ada Pasangan Calon Mendaftar ke KPU

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Appi Lantik Neilma Palamba Jadi Pj Sekda Makassar

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, resmi melantik Nielma Palamba sebagai Penjabat Sekretaris Daerah Kota...

Evaluasi Laboratorium IPA SMA 2 Enrekang : Menyusun Strategi Baru dari Balik Meja Diskusi

PEDOMANRAKYAT, ENREKANG — Suasana di UPT SMA Negeri 2 Enrekang, Sulawesi Selatan, Senin, 28 April 2025, terasa berbeda. Di...

Bentrok Pecah saat Eksekusi Showroom di Makassar, 900 Polisi Dikerahkan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Eksekusi lahan showroom mobil di Jalan A.P. Pettarani, Makassar, Sulawesi Selatan, Senin, 28 April 2025,...

Pagi Ulang Tahun Mentan Amran : Usia 57 yang Penuh Keajaiban

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - “Usia 55 dan 57 bukan cocokologi, bukan kebetulan. Ini rancangan Allah, jelas terpampang dalam Surah...