Putri Dakka Racing Bakal Orbitkan Talenta Luwu Raya Jadi Pembalap Andal

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, PALOPO – Putri Dakka Racing Team berharap lahir pembalap motor andal di Luwu Raya melalui beragam event skala lokal dan nasional.

Hal ini disampaikan oleh Pembina Putri Dakka Racing Dakka Hendra Nganro kepada media ini, Selasa (1/8/2023).
Menurut Hendra, khusus untuk pembalap tanah Luwu memiliki potensi atau bakat dalam dunia pacu “kuda besi” ini.

“Ini dibuktikan dengan hadirnya Sirkuit Ratona Motor Sport (RMS) Kota Palopo, dimana hadirnya sirkuit yang menjadi Inisiasi dari Bapak Rusdi Masse membuat minat anak milenial di Palopo dapat tersalurkan,” katanya mencontohkan.

Hendra melanjutkan, “Untuk itu, kami di Putri Dakka Racing Team berkomitmen akan mencari bibit-bibit baru di dunia balap motor di tanah Luwu ini. Apalagi Putri Dakka Racing Team akan mempersiapkan segala fasilitas, mulai dari kostum, motor hingga kesejahteraan para pembalap.”

Diketahui, meskipun masih tergolong muda berkompetisi di dunia pemacu adrenalin ini, namun Putri Dakka Racing Team sudah menujukkan kapasitasnnya dengan meraih Juara 4 Bebek 130cc 2tak Underbone Open dan juara 5 bebek 2tak 116/125 CC standar lokal Luwu Raya + toraja.

Pihaknya berharap, kegiatan serupa terus berlanjut. Dari informasi yang dihimpun, ada tiga event menunggu hingga penghujung tahun 2023.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Kapolsek Wajo Imbau Calon Penumpang Kapal Beli Tiket ke Agen Resmi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Langkah Preventif Mitigasi Banjir: Lurah Kunjung Mae Inspeksi Saluran Air di Kawasan Strategis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Semangat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga seolah tak pernah padam dari nadi kepemimpinan Lurah...

KH Masse Laibu Terpilih Aklamasi Memimpin MUI Pinrang

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Pelaksana tugas Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pinrang, KH Masse Laibu, akhirnya terpilih secara...

Jumat Berkah, Polwan Polres Soppeng Berbagi

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat ,Polisi Wanita...

Harmoni Tanpa Sekat: Simfoni Persaudaraan SMANSA 81–82 dalam Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Alumni lintas generasi SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar kembali mengukuhkan eksistensi persaudaraan lintas iman melalui...