Expo Merdeka Semaratkan HUT Ke-78 RI Tingkat Kabupaten Sidrap

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SIDRAP – Pameran Pembangunan daerah dan UMKM bertajuk “Expo Merdeka” menyemarakkan Hari Kemerdekaan ke-78 RI mulai digelar di Kabupaten Sidrap, Sabtu 12 Agustus 2023 malam.

Kegiatan berlangsung di pelataran Monumen Ganggawa Pangkajene, Kecamatan Maritengngae, dibuka Bupati Sidrap diwakili Sekretaris Daerah, H. Basra.

Expo Merdeka akan berlangsung selama 15 hari dari 12 hingga 26 Agustus 2023, menghadirkan sekitar 80 stan. Ada stan Pemda, layanan loket pembayaran PBB-P2, BUMN dan pelaku UMKM. Selain itu panitia juga menghadirkan berbagai wahana hiburan.

Ketua panitia, Nasruddin Waris dalam laporannya menyampaikan, tujuan pameran untuk mengekspos sejauh mana kinerja penyelenggaraan pembangunan selama ini serta untuk mengangkat potensi UMKM.

Untuk lebih meriahnya Expo Merdeka, kata Nasruddin, selain menghadirkan beberapa hiburan wahana, juga ada panggung hiburan mementaskan lomba nyanyi solo dan vocal group lagu-lagu perjuangan.

“Melalui expo UMKM ini diharapkan semakin mendorong UMKM untuk meningkatkan pemasaran produknya. Expo juga mencerminkan semangat kerja sama yang harus kita pupuk antara Pemerintah, Sektor Swasta, dan masyarakat,” jelas Nasruddin Waris.

Sementara itu Sekda Sidrap H. Basra mewakili Bupati Sidrap menyambut baik dilaksanakannya pameran, karena selain memeriahkan HUT RI ke-78, juga mampu menjadi hiburan bagi masyarakat.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Guru P3K Bone Keluhkan K3S Kecamatan Bebani Biaya Penerimaan Surat Pernyataan Melaksanakan Tugas

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Launching QRIS Retribusi, Bupati Sinjai : Upaya Tingkatkan PAD

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Dalam upaya meningkatkan efisiensi transaksi pendapatan daerah dan mendorong percepatan digitalisasi keuangan daerah, Bupati Sinjai Dra....

PLN Sinjai Berikan Sambungan Listrik Melalui Program Light Up The Dream

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu, PT PLN (Persero) melalui program “Light Up The...

Universitas Patompo Wisuda 227 Sarjana dan Magister di Hotel Claro Makassar

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR Universitas Patompo Makassar akan menggelar Wisuda Sarjana dan Magister Periode XXX Tahun Akademik 2025 pada...

Mahasiswa KKP- PM FISIP Unismuh Bantu Tingkatkan Publikasi Digital SMA Muhammadiyah Sungguminasa Gowa

PEDOMAN RAKYAT, GOWA.- Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar mulai melaksanakan program...