Sekretaris Dinas Pendidikan Pangkep Sosialisasikan UT Makassar di Wilayah Kepulauan Sulsel

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, PANGKEP. – Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Pangkep, Amiruddin, M.Pd, mengaku telah siap membantu untuk mensosialisasikan Universitas Terbuka (UT) di wilayah kepulauan Sulawesi Selatan.

Hal ini disampaikan Amiruddin pada kegiatan Orientasi Studi Mahasiswa Baru (OSMB) dan Pelatihan Keterampilan Belajar Jarak Jauh (PKBJJ) baru-baru ini di Mattampa-Inn, Kabupaten Pangkep.

Amiruddin adalah perwakilan Pemda Pangkep yang diundang untuk memberikan materi pada kegiatan ini dihadapan mahasiswa baru UT Makassar.

Amiruddin, yang sebelumnya bertugas sebagai Widyaiswara di LPMP Papua dan sekaligus menjadi Tutor UT di Papua, memiliki pemahaman mendalam tentang sistem pembelajaran jarak jauh di UT.

Amiruddin berkomitmen untuk siap membantu mempromosikan UT di kalangan guru-guru, terutama di pulau-pulau terpencil, tanpa menunggu diminta.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  60 Guru Ikut Worshop dan 10 Guru Berprestasi MAN 1 Kota Makassar Raih Penghargaan dari Komite Madrasah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Kabar Gembira dari Makassar, UKI Paulus Dapat Izin Operasional Prodi Kedokteran

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR.- Universitas Kristen Indonesia (UKI) Paulus Makassar resmi mendapatkan izin operasional untuk Program Studi Kedokteran (Program...

LAN RI Teguhkan Komitmen Meritokrasi Lewat Seleksi Terbuka Pejabat Maros

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI mendukung penuh pelaksanaan seleksi terbuka Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Pemerintah...

LAN RI dan Pemkab Sinjai Satukan Langkah Membangun Sekolah RAMAH

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Di tengah upaya memperkuat karakter bangsa melalui pendidikan publik, Pusjar SKMP LAN Makassar bersama Pemerintah...

LAN RI Dukung Pendidik Sekolah Rakyat Sulsel Agar Lebih Berdaya

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ruang Pettarani di Gedung Pusjar SKMP LAN Makassar dipenuhi semangat para guru dan wali asuh...